Keren! Nenek 71 Tahun Asal Bekasi Berhasil Taklukkan Puncak Gunung Rinjani

- 22 Juni 2023, 16:41 WIB
Puncak Gunung Rinjani yang akan memiliki jalur pendakian baru .
Puncak Gunung Rinjani yang akan memiliki jalur pendakian baru . /Tangkapan layar instagram @gunungrinjani.id/

PEMBRITA BOGOR - Seorang nenek berusia 71 tahun asal Bekasi, Jawa Barat (Jabar) berhasil menaklukkan Gunung Rinjani yang berlokasi di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Diketahui, Gunung Rinjani memiliki ketinggian 3.746 meter di atas permukaan laut.

Adalah Anar Tiur Samosir, lansia asal Bekasi yang sukses mencapai Gunung Rinjani di usia senjanya.

Baca Juga: Kaisar Naruhito Kunjungan ke Indonesia, Sejarawan Ajak Tabur Bunga di Kali Bekasi, Untuk Apa?

Butuh waktu empat hari tiga malam bagi Anar untuk menaklukkan Rinjani. Ia mendaki sejak tanggal 18 Juni dan baru sampai di puncak pada 21 Juni 2023.

Menjadi hal wajar bila perjalanan ini berlangsung lama karena cuaca ekstrem dan medan yang dilalui juga terjal.

"Saya sampai di puncak sekitar pukul 14.00 WITA, setelah memulai perjalanan dari base camp terakhir di Pelawangan pukul 3.00 WITA pada 20 Juni 2023," kata Anar melansir ANTARA, Kamis.

Baca Juga: Usai Viral Diprotes Orang Tua Murid MAN 1 Kota Bekasi, EO Diduga Penipu Berkedok Study Tour Diamankan Polisi

Kata Anar, menaklukkan Gunung Rinjani jadi pengalaman luar biasa baginya. Perjuangan ini semakin terasa karena saat rombongan Anar baru mencoba ke puncak, rombongan lain justru sudah mulai turun dari sana.

Persiapan Anar ke Rinjani

Seorang nenek berusia 71 tahun asal Bekasi, Jawa Barat (Jabar) berhasil menaklukkan Gunung Rinjani.
Seorang nenek berusia 71 tahun asal Bekasi, Jawa Barat (Jabar) berhasil menaklukkan Gunung Rinjani. ANTARA

Halaman:

Editor: Citra Nuraini

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x