Keluarga Sunan Gunung Jati Kisruh di Keraton Kasepuhan Cirebon, PR Luqman Dinilai Tidak Manusiawi

- 15 Agustus 2020, 13:53 WIB
Kericuhan terjadi saat deklarasi dibacakan Warga Keturunan dan kerabat dari Syech Syarif Hidayatullah dan Pangeran Cakrabuana Syech Haji Abdullah Iman.
Kericuhan terjadi saat deklarasi dibacakan Warga Keturunan dan kerabat dari Syech Syarif Hidayatullah dan Pangeran Cakrabuana Syech Haji Abdullah Iman. /Pikiran-rakyat.com/Egi Septiadi/

Pembacaan deklarasi dilakukan setelah sebelumnya mereka tidak diizinkan masuk untuk bersilaturahmi dengan PR Luqman Zulkaedin.

Kerabat yang tengah membacakan deklarasi langsung mundur, kembali ke halaman Masjid sang Cipta Rasa Kasepuhan Cirebon.

Baca Juga: 12 Peserta Trainee I-LAND Diberi Tantangan Pertama, 3 Lagu BTS Penentu Mereka Bertahan hingga Debut

Pangeran Kuda Putih Sebagai Ketua Umum Santana Kesultanan Cirebon, Rd Heru Rusyamsi Arja Nataredja mengatakan dalam konperensi persnya, tujuan kedatangan mereka untuk bersilaturahmi dengan PR Luqman Zulkaedin sesuai dengan surat yang sudah dikirim ke pihak keraton Kasepuhan Cirebon.

"Sampai dengan saat ini belum ada jawaban resmi mereka kepada kita, baru dari media-media saja jawabannya, kami berharap mereka menjawab secara tertulis," ungkapnya.

"Kami akan menunjukkan bahwa keturunan Sunan Gunung Jati itu ada, jika nanti kami ditolak masuk artinya bahwa kami sebagai keluarga dari sinuhun itu artinya kami diambil haknya," katanya di hadapan wartawan.***

 

Halaman:

Editor: Amir Faisol


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x