Duh! Angin Puting Beliung di Tambun Bekasi Rusak 121 Rumah Warga

- 2 Maret 2023, 14:10 WIB
Ilustrasi rumah rusak. Angin Puting Beliung di Tambun Bekasi Rusak 121 Rumah Warga
Ilustrasi rumah rusak. Angin Puting Beliung di Tambun Bekasi Rusak 121 Rumah Warga /PIXABAY/RevDP

PEMBRITA BOGOR - Angin puting beliung yang menerjang kawasan Tambun, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, pada Rabu, 1 Maret 2023 merusak setidaknya 121 unit rumah warga. Hal ini sebagaimana disampaikan Camat Tambun Selatan, Junaefi.

"Total ada 121rumah yang rusak karena bencana angin puting beliung," terangnya melansir ANTARA, Kamis. Lebih lanjut, Junaefi menerangkan bahwa angin puting beliung tersebut menerjang tiga desa di Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi.

Terjadi pada Rabu, 1 Maret 2023 sekitar pukul 13.00 WIB. Angin puting beliung ini menimpa Desa Sumberjaya, Desa Tridayasakti, dan Desa Mangunjaya, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi.

Baca Juga: 6.000 Hektare Sawah di Bekasi Terendam Banjir, Kementan Siapkan 3 Langkah Ini

Dari 121 rumah yang rusak, 90 di antaranya berlokasi di Desa Sumberjaya. Di desa ini, 17 rumah rusak berat karena tertimpa pohon sementara 73 rumah sisanya mengalami rusak sedang.

Selanjutnya di Desa Tridayasakti, ada 21 rumah yang mengalami kerusakan. 7 di antara rumah tersebut mengalami rusak berat, sementara 14 sisanya mengalami rusak ringan.

Terakhir, di Desa Mangunjaya ada 10 rumah yang mengalami kerusakan pasca-angin puting beliung. Tiga di antaranya rusak berat dan sisanya rusak ringan.

Baca Juga: Pemakaman Jasad Wanita yang Dicor di Bekasi, Korban Dikenal sebagai Orang Baik

Menurut Junaefi, ratusan rumah warga di wilayah kerjanya itu rusak karena angin puting beliung menerbangkan mayoritas atap rumah mereka yang terbuat dari asbes.

"Kebanyakan genteng pada rusak, terutama yang bahan asbes itu rusak berat," terangnya.

Beruntung tidak ada korban jiwa maupun warga yang mengalami luka-luka karena angin puting beliung tersebut.

Baca Juga: Banjir Makin Meluas, Bekasi Berstatus Tanggap Darurat Bencana

Camat Tambun Selatan pun saat ini sudah melaporkan peristiwa ini kepada Penjabat Bupati Bekasi, Dani Ramdan berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).

"Saat ini kami masih melakukan pendataan, selanjutnya kami laporkan. Untuk tidak lanjut penanganan seperti apa, kami serahkan sepenuhnya kepada instansi terkait," kata Junaefi.

Di sisi lain, warga Kampung Buwek Jaya, Desa Sumberjaya bergotong royong membersihkan wilayah mereka yang porak poranda karena angin puting beliung.

Baca Juga: Fakta-fakta Temuan Jasad 2 Wanita Dicor di Bekasi, Mulanya Korban Pamit ke Pengajian

Warga juga bekerja sama mengevakuasi pohon tumbang serta menyapu genteng yang pecah akibat angin tersebut.

Diketahui, selain merusak rumah warga, angin puting beliung yang menerjang Tambun Bekasi ini juga menghempaskan kabel instalasi listrik. Oleh sebab itu ada pemadaman listrik sementara di area tersebut.

"Untuk sementara listrik kami padamkan. Petugas PLN juga sedang memperbaiki. Warga kami kerahkan untuk bantu bersih-bersih, karena wilayah kami yang paling parah," kata Ketua RW 2 Kampung Buwek Jaya, Desa Sumberjaya, Asnawi.

Baca Juga: Temuan 2 Mayat Wanita di Bekasi, Jasadnya Dicor dalam Rumah

Dapatkan update berita pilihan tentang Bogor, Jawa Barat, isu nasional, dan breaking news setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru.***

Editor: Citra Nuraini

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x