Pemkot Bandung Gandeng Summarecon Gelar Vaksinasi Massal, Oded M Danial: Target 2.000 Orang per Hari

- 10 Juli 2021, 20:40 WIB
Kegiatan vaksinasi massal hasil kerjasama antara Pemkot Bandung dan Summarecon.
Kegiatan vaksinasi massal hasil kerjasama antara Pemkot Bandung dan Summarecon. /Dok. Humas Pemkot Bandung

PR BOGOR - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung dan Summarecon, menggelar kegiatan vaksinasi massal.

Kegiatan berlangsung di kawasan Summarecon Bandung, Jalan Gede Bage Selatan, pada Sabtu 10 Juli 2021.

Dilansir bogor.pikiran-rakyat.com dari laman Prokopim Bandung, kegiatan tersebut ditinjau lansung oleh Walikota Bandung, Oded M Danial.

Baca Juga: Live Streaming Ikatan Cinta Sabtu, 10 Juli 2021 Tayang Pukul 20.00 WIB

Oded M Danial mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya akselerasi pembentukan kekebalan kelompok atau herd immunity.

Sehingga menjadi bagian optimal untuk secepatnya membereskan vaksinasi di Kota Bandung, jelasnya.

"Alhamdulillah, hari ini warga Mang Oded, sudah mulai mempunyai keinginan untuk di vaksin," ujarnya.

Baca Juga: Tips Aman dalam Memesan Makanan Secara Online di Masa PPKM Darurat

Dikatakan Oded M Danial, vaksinasi massal ini dengan target sebanyak 2.000 orang per hari.

Kegiatan ini merupakan kerjasama Summarecon dengan Pemkot Bandung, didampingi Forkopimcam dan Dinas Kesehatan Kota Bandung.

"Semoga ini menjadi bagian dari ikhtiar bersama dalam menghadapi situasi pandemi Covid-19," ucapnya.

Mang Oded juga berpesan pada masyarakat, agar selalu menerapkan protokol kesehatan, meskipun telah divaksin.

Baca Juga: Link Nonton The Devil Judge Episode 3 Sub Indo: Siapa Pelaku Peledakan Bom yang Sebenarnya?

Karena menurutnya, vaksin bukan segalanya untuk menangkal Covid-19, artinya harus tetap menjalankan pola hidup sehat.

Menurut Oded, yang perlu diterapkan adalah tidur yang cukup dan rajin berolahraga minimal harus berkeringat.

Serta harus sering berjemur di pagi hari dan asupan makanan bergizi seimbang.

Baca Juga: Ramalan Shio Besok, 11 Juli 2021: Babi, Anjing, Ayam dan Monyet, Kamu Akan Dapat Keuntungan Tak Terduga

Sementara, salah seorang warga Firman (35), mengakui dirinya perlu mendapatkan vaksin. Apalagi situasi Covid-19 ini cukup mengkawatirkan.

"Ini merupakan salah satu ikhtiar saya sekaligus untuk melindungi keluarga," ucapnya. ***

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: PROKOPIM Kota Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x