Moonton Cares Bagi-bagi Beasiswa ke Mahasiswa Perbanas dan UTA 45, Bisa Langsung Kerja di Dunia Esports Lho

- 18 Agustus 2023, 16:59 WIB
Public Relations Manager Moonton Indonesia Azwin Nugraha (kiri) secara simbolik memberikan beasiswa Moonton Cares kepada perwakilan Perbanas Institute dan Universitas 17 Agustus 1945.
Public Relations Manager Moonton Indonesia Azwin Nugraha (kiri) secara simbolik memberikan beasiswa Moonton Cares kepada perwakilan Perbanas Institute dan Universitas 17 Agustus 1945. /Moonton Games

PIKIRAN RAKYAT MEDIA NETWORK - Developer game Mobile Legends Bang Bang, Moonton buka kesempatan mahasiswa Perbanas Institute dan Universitas 17 Agustus 1945 (UTA 45) untuk dapat beasiswa kuliah.

Program ini bernama Moonton Cares dan sudah dilakukan di beberapa kampus, di antaranya Universitas Gadjah Mada, Universitas Teknologi Yogyakarta, dan Universitas Padjadjaran.

Sepuluh mahasiswa terpilih akan mendapatkan beasiswa senilai total Rp155 juta. Ada persyaratan khusus bagi mahasiswa yang ingin dapat beasiswa Moonton Cares.

Baca Juga: Promo Satset KAI: Sediakan Ribuan Tiket dengan Potongan 78 Persen 16-18 Agustus 2023, Begini Cara Belinya

Di antaranya harus memiliki indeks prestasi semester (IPS) yang baik dan konsisten. Menurut Public Relations Manager Moonton Indonesia, program ini terbuka untuk seluruh kampus di Indonesia.

"Mudahnya, untuk bisa ikuti program Moonton Cares, kampus harus cepat tanggap. Fast response istilahnya. Kami tidak peduli dengan status kampus, mau itu low, middle, maupun high tier semua dapat kesempatan yang sama untuk ikutan program ini," jelasnya.

Selain itu, Moonton Cares juga memberi kesempatan untuk mahasiswa Perbanas dan UTA 45 berkarir di industri esports.

Baca Juga: Hasil Pertandingan dan Klasemen Sementara MPL ID S12 Week Tiga: Meski Kalah, RRQ Masih Bertahan di Puncak

Halaman:

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x