Ribuan Penonton Padati M5 Watch Party di Tiga Kota saat Laga Grand Final ONIC vs AP Bren

22 Desember 2023, 07:40 WIB
Suasana M5 Watch Party di Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, pada Minggu, 17 Desember 2023. /Foto: Dok. Moonton Games

PEMBRITA BOGOR - Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) M5 World Championship sukses diselenggarakan di Filipina dan memikat perhatian jutaan pecinta MLBB global, salah satunya lewat gelaran M5 Watch Party. Ribuan penonton padati M5 Watch Party demi melihat wakil Indonesia, ONIC Esports angkat trofi.

Namun, ONIC Esports harus mengakui keunggulan tim AP Bren Filipina dalam laga final dengan skor 3-4. Melihat hasil ini, komunitas MLBB Indonesia yang menonton M5 Watch Party tetap bangga dengan hasil ONIC sebagai runner-up.

Dalam laga puncak M5 World Championship, ONIC Esports menunjukkan dedikasi, keterampilan, dan semangat juang yang membanggakan.

Baca Juga: Pemain Filipina Mendominasi di M-Series, Dapat Dukungan dari Federasi dan Pemerintah

Geek Fam, tim perwakilan Indonesia lainnya, juga meraih prestasi dengan berhasil mencapai peringkat Top 6.

Meskipun babak utama telah berakhir, MLBB masih menyuguhkan keseruan dengan M5 Pass yang berlaku hingga 31 Desember 2023, memberikan pemain kesempatan untuk memperoleh hadiah menarik di dalam game.

Gelaran M5 Watch Party Sukses di Tiga Kota

Wakil Filipina AP Bren jadi juara usai bekuk ONIC Esports 4-3 di babak Grand Final M5 World Championship. Sulthan Aziz

M5 Watch Party di Indonesia menjadi momen eksplosif di Jakarta, Bandung, dan Semarang, tempat penggemar MLBB berkumpul untuk merayakan pertandingan dan keberhasilan tim Indonesia.

Baca Juga: Mantap! RRQ dan Alter Ego Masuk Tim Esports Terpopuler di Dunia Tahun 2023

Alfian, Senior Marketing Manager Moonton Indonesia, menyatakan, “Melihat antusias yang tinggi dari user MLBB di Indonesia, kami sangat senang bisa menyelenggarakan berbagai aktivitas baik in-game maupun offline event.”

Pihak MLBB berterima kasih kepada semua pihak yang ikut serta dalam M5 Watch Party dan memeriahkan acara dengan semangat dan kebersamaan.

Mereka juga mengajak pecinta esports untuk menantikan acara watch party dan offline event mendatang di Indonesia, dengan hadiah-hadiah eksklusif yang menarik.

Setelah kesuksesan di Filipina, turnamen M6 akan berlangsung di Malaysia, tempat di mana EVOS meraih gelar juara dunia saat itu.***

Editor: Muhammad Rizky Suryana

Tags

Terkini

Terpopuler