Review Squid Game, 5 Fakta Drama Korea Netflix September Mendatang

- 24 Agustus 2021, 07:25 WIB
Review Squid Game, 5 Fakta Drama Korea Netflix September Mendatang.
Review Squid Game, 5 Fakta Drama Korea Netflix September Mendatang. /Twitter/@NetflixMY/

PR BOGOR - Review Squid Game, drakor Netflix terbaru, akan dijabarkan dengan detail di sini.

Dari review trailer Squid Game yang sudah beredar hingga saat ini, ada beberapa fakta menarik yang membuat makin penasaran.

Fakta pertama Squid Game yang wajib diketahui adalah serial ini tidak cocok untuk anak-anak.

Drama korea Netflix ini menceritakan tentang sebuah gim kompetisi memperebutkan hadiah uang dengan mempertaruhkan nyawa.

Baca Juga: Polri Terbitkan Izin Keramaian Liga 1 dengan Persyaratan, PT LIB: Siap Melaksanakan dengan Prokes Ketat

Berikut ini 5 fakta Squid Game yang bisa didapatkan hingga sejauh ini

1. Plot cerita drakor Squid Game

456 orang ikut serta dalam sebuah kompetisi memperebutkan hadiah sebesar 45, 6 won.

Squid Game terinspirasi oleh permainan anak-anak Korea. Sebuah permainan anak diubah jadi gim penuh darah.

Setiap pemain yang tereliminasi akan mati secara brutal di hadapan peserta lain.

Gim kompetisi ini juga melibatkan sejumlah orang bertopeng yang jadi penjaga para peserta.

Baca Juga: Gol Romelu Lukaku ke Gawang Arsenal, Thomas Tuchel: Dia Memberi Hal yang Tidak Banyak Kami Miliki

Plus ada sejumlah orang bertopeng lain yang jadi penonton.

Ada juga seseorang yang jadi otak di balik gim kompetisi berdarah ini.

Bagaimana para peserta bisa mengikuti kompetisi di sini? Siapa yang akan memenangkan hadiahnya?

2. Para aktor Squid Game

Lee Jung Jae dari drakor Along With The Gods (2017) dan Park Hae Soo dari Prison Playbook (2017) adalan 2 aktor utamanya.

Baca Juga: Pemerintah Perpanjang PPKM hingga 30 Agustus 2021, Jabodetabek Turun ke Level 3

Keduanya ada di gim ini karena kondisi kehidupan mereka yang kacau balau.

Sejumlah aktor Squid Game lainnya adalah Oh Young Soo, Wi Ha Jun , Jung Ho Yeon, Heo Sung Tae, Anupam, dan Kim Joo Ryoung.

3. Siapa sutradara Squid Game?

Serial thriller ini disutradarai oleh Hwang Dong Hyuk.

Ia cukup dikenal karena karya-karyanya yang berbasis kondisi sosial, seperti Miss Granny, The Fortress, dan sebuah film berdasarkan kisah nyata berjudul Silenced.

Baca Juga: Kembali Dibuka Khusus untuk Olahraga, Cek Jam Operasional Kebun Raya Bogor

Squid Game adalah produksi pertama Hwang Dyong Hyuk yang berkolaborasi dengan Netflix.

4. Kapan Squid Game akan tayang perdana?

Drakor produksi original Netflix, Squid Game, akan hadir secara global di 17 September 2021.

5. Ada berapa episode?

Akan ada 8 episode Squid Game di season pertamanya ini. Setiap episode di Netflix akan memiliki durasi tayang sekitar 50 menit.***

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: Twitter @NetflixMY


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah