Daftar Drama Korea Tayang Perdana di Bulan Agustus, dari Hometown ChaChaCha hingga Second Husband

- 22 Juli 2021, 10:27 WIB
Daftar judul drama Korea yang akan tayang Agustus 2021.
Daftar judul drama Korea yang akan tayang Agustus 2021. /Dok. Koreaboo

PR BOGOR - Tak hanya musik K-Pop saja yang kini banyak digemari oleh masyarakat Indonesia, drama Korea juga ternyata tak terlewatkan.

Drama Korea menjadi tontonan favorit karena banyak menceritakan soal kisah percintaan.

Tak mengenal usia, mulai dari remaja hingga ibu-ibu, baik laki-laki maupun perempuan, rasanya sudah akrab dengan drama Korea.

Tak sedikit masyarakat yang rela maraton drakor atau menonton drama Korea dalam banyak episode sekaligus.

Baca Juga: TES KEPRIBADIAN: Gambar Pertama Dilihat, Ungkap Bagian Terpenting dalam Kepribadian Kamu

Tak hanya karena alur ceritanya, kondisi darurat akibat munculnya pandemi Covid-19, membuat sejumlah orang lebih memilih untuk menghabiskan waktunya dengan menonton drakor.

Namun ternyata, fenomena kecanduan drama Korea ini tak hanya terjadi di Indonesia, tetapi di negara lain pun mengalami hal yang sama

Hampir setiap tahunnya, penonton selalu disuguhkan dengan serial drama Korea baru.

Tak hanya bergenre romantis, drama Korea juga ternyata banyak yang bergenre thriller, misteri hingga action, yang tentunya tak kalah menarik untuk ditonton.

Baca Juga: Lokasi dan Jadwal Mobil Vaksin Keliling Hari Ini Kamis, 22 Juli 2021, Lakukan Pendaftaran di Aplikasi JAKI

Dikutip PikiranRakyat-Bogor.com dari Koreaboo, berikut ini judul drama Korea baru dan seru yang akan tayang perdana di bulan Agustus.

1. Second Husband

Drama Korea Second Husband merupakan drama yang diperankan oleh Uhm Hyun Kyung.

Uhm Hyun Kyung berperan sebagai Bong Seon Hwa, seorang yang memiliki masa kecil yang malang tetapi memiliki semangat.

Drama Korea Second Husband dijadwalkan untuk tayang pada 9 Agustus 2021.

2. Check Out the Event

Drama Korea ini menceritakan perjalanan emosional dua mantan kekasih yang berpura-pura bersama untuk memenangkan sebuah acara.

Baca Juga: ARMY Dibuat Heboh dengan Suara Jungkook dan V, BTS Kolaborasi dengan Coldplay?

Pemeran dalam drakor ini ada Kwon Hwa Woon yang berperan sebagai Park Do Kyum, pemimpin dan vokalis sebuah band.

Kemudian ada Bang Min Ah berperan sebagai Ha Song Yi, wanita percaya diri yang bekerja sebagai koordinator kebun raya.

Rencananya, drakor ini akan tayang pada 14 Agustus 2021.

3. The Road: Tragedy of One

Drama Korea The Road: Tragedy of One ini menceritakan tentang rahasia, keinginan, rasa bersalah yang tinggal di Royal the Hill.

Rencananya drama Korea ini akan tayang mulai 4 Agustus 2021.

Baca Juga: Info Pemadaman Listrik Bogor Hari Ini Kamis, 22 Juli 2021: Terjadi hingga Sore Hari

4. Hometown ChaChaCha

Drama Korea ini diperankan oleh Kim Seon Ho sebagai Hong Doo Shik, ia adalah seorang pria yang menganggur namun ahli dalam membantu warga desa Gongjin.

Lalu, ada Shin Min Ah yang berperan sebagai Yoon Hye Jin, ia pindah ke desa pantai, Gongjin setelah hidupnya berantakan.

Drama Korea Hometown ChaChaCha akan tayang pada 28 Agustus 2021

5. Lovers of the Red Sky

Drama Korea Lovers of the Red Sky dibintangi oleh Ahn Hyo Seop sebagai Ha Ram.

Ha Ram seorang petugas di Seowoongwan, sebuah kantor yang bertanggung jawab atas astronomi, geografi, dan seni ramalan.

Kemudian ada Kim Yoo Jung yang berperan sebagai Hong Chun Gi, seorang yang memiliki keterampilan artistik yang luar biasa dan terpilih sebagai pelukis wanita pertama di Dohwaseo.

Serial drama Korea ini rencananya akan tayang pada 23 Agustus 2021 mendatang.

Baca Juga: 5 Syarat Dapat BLT Subsidi Gaji Rp1 Juta bagi Pekerja yang Terdampak PPKM Darurat atau Dirumahkan

6. Police University

Drakor Police University ini dibintangi oleh Cha Tae Hyun, Krystal, dan Jinyoung.

Drama Korea Police University menceritakan tentang kehidupan seorang detektif.

Berperan sebagai Yoo Dong Man, Cha Tae Hyun memainkan karakter sebagai profesor yang memiliki 20 tahun pengalaman sebagai detektif kejahatan.

Drama Korea ini rencanannya akan tayang pada 9 Agustus 2021.

Itulah daftar beberapa judul drama Korea yang akan tayang perdana di bulan Agustus mendatang.***

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah