15 Video Musik K-Pop dengan Penonton Terbanyak di YouTube pada Juli 2021

3 Agustus 2021, 07:48 WIB
K-pop BTS. /Twitter.com/@bts_bighit

PR BOGOR - Video musik K-Pop dari idol BTS, NCT DREAM, dan lainya yang mendapatkan view terbanyak di YouTube sepanjang Juli 2021.

Pada 31 Juli 2021, grafik bulanan K-Pop Radar untuk video musik yang paling banyak dilihat di platform streaming video Youtube telah diperbarui.

Update terbaru ini dilakukan untuk menampilkan data video musik K-Pop yang dikumpulkan dari bulan sebelumnya.

Dari lagu Permission to Dance BTS hingga Hello Future NCT Dream, video musik K-Pop ini mendapatkan view terbanyak pada Juli 2021.

Baca Juga: Link Twibbon 17 Agustus 2021 Gratis, Meriahkan Hari Kemerdekaan Indonesia untuk Penghormatan Pada Pahlawan

Sekali lagi, menduduki puncak daftar sebagai video musik K-pop yang paling banyak dilihat untuk Juli tak lain adalah BTS dan single baru mereka, Permission to Dance.

Menurut K-Pop Radar, Permission to Dance, yang dirilis pada 9 Juli 2021, telah mendapatkan view dengan total 221.299.402 tampilan di YouTube pada Juli saja.

Single terbaru BTS, yang berkolaborasi dengan penyanyi dan penulis lagu Inggris, Ed Sheeran, tersebut menduduki berbagai tangga lagu di seluruh dunia, termasuk Billboard's Hot 100.

Bahkan, BTS menjadi grup pertama yang menggantikan diri mereka sebagai No.1 di tangga lagu tersebut.

Baca Juga: 7 Tips Rutinitas Pagi Agar Lebih Semangat dan Produktif Menjalani Hari, Harus Coba!

Permission to Dance bukan satu-satunya video musik BTS yang paling banyak dilihat bulan ini.

Di tempat kedua dan ketiga dalam daftar K-Pop Radar adalah single lagu mereka Butter dan Dynamite.

Menurut K-Pop Radar, lagu Butter yang merupakan lagu berbahasa Inggris kedua BTS yang dirilis pada 21 Mei, telah memperoleh total 81.985.354 view baru, sehingga total view menjadi 488.463.862 untuk bulan Juni.

Adapun Dynamite, single bahasa Inggris pertama BTS yang dirilis pada 21 Agustus 2020, telah mengumpulkan 45.120.861 tampilan baru bulan ini, menjadikan total view di YouTube sebanyak 1.192.849.303.

Baca Juga: Ade Yasin Tegaskan Pemkab Bogor Selaras Dengan Kebijakan Pemerintah Pusat Perpanjang PPKM Level 4

Meraih tempat keempat untuk video musik K-Pop yang paling banyak dilihat adalah lagu NCT DREAM untuk album repackage pertama mereka dengan nama yang sama, Hello Future.

Hello Future NCT DREAM dirilis kembali pada 28 Juni, dan sejak itu, telah mengumpulkan total 39.175.789 tampilan baru di Youtube untuk bulan Juli.

Sehingga, total view video musik Hello Future di YouTube secara total menjadi 57.107.560.

Dengan merilis Hello Future, NCT DREAM mampu mencapai tonggak sejarah baru sebagai "penjual tiga juta" setelah album lengkap pertama mereka, Hot Sauce, yang terjual lebih dari dua juta kopi saja.

Baca Juga: Deretan Pantun Kemerdekaan Indonesia 2021, Mari Rayakan HUT RI ke-76 dengan Ucapan Menghibur!

Sedangkan Hello Future terjual lebih dari 1,19 juta kopi album pada 7 Juli. Ini berarti bahwa NCT DREAM hanya membutuhkan total 10 hari saja untuk mencapai tonggak sejarah ini.

Bahkan, pencapaian ini juga menjadikan NCT DREAM sebagai grup termuda di industri K-Pop yang mendapatkan gelar "penjual tiga juta", dengan anggota tertua mereka, Mark, pada usia 21 tahun, dan anggota termuda mereka, Jisung, berusia 19 tahun.

Berikut Top 15 Video Musik K-Pop Paling Banyak Ditonton pada Juli 2021 dengan view yang diperoleh pada bulan tersebut saja.

1. BTS - "Permission to Dance" (+221,299,402)

2. BTS - "Butter" (+81,985,354)

3. BTS - "Dynamite" (+45,120,861)

4. NCT DREAM - "Hello Future" (+39,175,789)

5. PSY - "Gangnam Style" (+32,203,749)

Baca Juga: 15 Contoh Twibbon Kemerdekaan Paling Baru Dijamin Kece untuk Peringatan 17 Agustus 2021

6. BTS feat. Desiigner - "MIC Drop (Steve Aoki Remix) (+30,808,997)

7. BTS feat. Halsey - "Boy With Luv" (+30,436,254)

8. TWICE - "Alcohol-Free" (+29,461,635)

9. BLACKPINK - "DDU-DU DDU-DU" (+28,326,637)

10. LOONA - "PTT (Paint The Town)" (+26,237,374)

11. BLACKPINK - "Kill This Love" (+24,220,857)

12. BLACKPINK - "How You Like That" (+23,907,435)

13. BTS - "IDOL" (+21,775,722)

14. BLACKPINK - "BOOMBAYAH" (+21,481,372)

15. aespa - "Next Level" (+19,974,026)

Lalu, apakah idol K-Pop favorit kamu ada dalam top 15 tersebut?***

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: Kpopstarz

Tags

Terkini

Terpopuler