Evos Legends Menduduki Puncak Klasemen di MPL 2021 Usai Melawan Alter Ego dengan Skor 2-1

- 3 April 2021, 06:44 WIB
 Evos Legends berhasil menduduki puncak klasemen usai melawan Alter Ego di MPL ID S7.
Evos Legends berhasil menduduki puncak klasemen usai melawan Alter Ego di MPL ID S7. /Instagram.com/@mpl.id.official

PR BOGOR - Tampil dengan perkasa di match ke-2 dan ke-3 Evos Legends berhasil menduduki peringkat satu di Mobile Legends Profesional League (MPL) pada Jumat, 2 April 2021.

Kemenangan ini membawa Evos Legends menduduki puncak klasemen, setelah Genflix Aerowolf berhasil menumbangkan Onic Esports, yang membuat sang landak kuning tersebut harus rela menyerahkan tahta, dan turun ke posisi kedua

Setelah beberapa musim performa Evos Legends menurun, mereka belum pernah lagi merasakan puncak klasemen sejak MPL ID S4.

Tapi tiga musim telah berlalu, terjadi banyak pergantian pemain dari Evos Legends dan di musim ketujuh ini dengan formula baru Evos Legends berhasil kembali merasakan puncak klasemen.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta 3 April 2021: Aries Tetap Tersenyum, Gemini Jalin Komunikasi, Pisces?

Baca Juga: Ramalan Zodiak 3 April 2021: Taurus Coba Terbuka, Aquarius Fokus pada Diri Sendiri, Capricorn?

Kemenangan Evos Legends bukan tanpa perjuangan. Alter Ego memaksa sang macan memainkan tiga game, bahkan Alter Ego mengungguli Antimage, Clover, Ferxiic, Luminaire dan Rekt pada game pertama.

Alter Ego dengan line up Ahmad, Celiboy, LeoMurphy, Nino dan Udil bermain agresif.

Clover sebagai tumpuan Evos Legends harus dilumpuhkan oleh LeoMurphy yang menjadi the forgotten one dengan total 15 assist.

Udil, yang menjadi MVP of the game dengan 4 kill, 1 kali tumbang dan 13 assist, mencundangi Evos Legends dengan skor akhir 26 poin kill berbanding 11 poin kill dalam 16 menit game.

Baca Juga: Mandek! Update Harga Emas Hari Ini Sabtu, 3 April 2021 di Pegadaian: Antam Masih Rp529.000 per 0,5 Gram

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta 3 April 2021: Siapa yang Membocorkan Andin Terpidana Kasus Pembunuhan Roy?

Pada game kedua, Evos Legends mengamuk. Alter Ego yang unggul pada awal game dengan memberikan tekanan yang luar biasa tunduk kepada sang macan.

Luminaire, yang menjadi MVP of the game, dengan hero Kagura miliknya berhasil mematikan pergerakan Udil dan kawan-kawan.

Dengan 20 menit 10 detik durasi pertandingan, kedua tim bermain cukup alot, tetapi bisa dimenangkan oleh Evos Legends dengan skor poin kill sama 19-19.

Dengan skor pertandingan 1-1, Evos Legends membawa match ke game ketiga.

Baca Juga: Ini Isi Surat Wasiat 2 Pelaku Bom Makassar dan Mabes Polri yang Jadi Perhatian Roy Suryo

Setelah game pertama Udil menyabet gelar MVP, keadaan terbalik saat dia tidak dapat berkutik pada game ketiga.

Evos Legends mendominasi dengan Clover, yang menjadi MVP of the game dengan 7 kill, tanpa tumbang dan 6 assist.

Evos Legends mengecoh Alter Ego sepanjang 12 menit permainan dengan skor 24 berbanding 17 poin kill, sekaligus memenangkan pertandingan dengan skor 2-1.***

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x