Ini Dia Cara Menukarkan E-Ticket Pertandingan Persib Bandung

4 Agustus 2023, 10:41 WIB
Bobotoh Scan Tiket di pintuk masuk GBLA /PERSIB.co.id

PEMBRITA BOGOR - Begini tata cara penukaran tiket Persib Bandung. Dimulainya Liga 1 Musim 2023/2024 menjadi menjadi kabar baik untuk para penggemar sepakbola terutama Bobotoh.

Sebab Persib Bandung yang berada di Liga 1 juga akan berjuang untuk mendapatkan gelar juara di musim ini.

Untuk mendapatkan gelar tersebut tentunya tim Persib Bandung membutuhkan dukungan dari para Bobotoh.

Baca Juga: Alberto Rodriguez Pede Debut di Laga Perdana Liga 1, Akui Paham Betul Gaya Main Persib

Para Penggemar bisa membeli tiket pertandingan Persib Bandung secara online melalui Persib Apps.

Setelah melakukan transkasi pembelian tiket melalui Persib Apps maka akan mendapatkan tiket yang berupa e-ticket/e-voucher.

Penonton harus menukarkan e-ticket/e-voucher di lokasi penukaran tiket yang telah dipilih saat melakukan transaksi pembelian tiket secara online di Persib Apps.

Baca Juga: Luis Milla Mengaku Puas dengan Kinerja Pemain Baru Persib Bandung Asal Spanyol

Cara Menukarkan E-Ticket/E-Voucher

Ilustrasi tiket Persib Instagram/@persib

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat melakukan penukaran e-ticket/e-voucher Persib Bandung menjadi gelang penanda.

  • Memperlihatkan Barcode E-Ticket/E-Voucher

Membawa e-ticket atau e-voucher yang memperlihatkan barcode secara jelas. Penting untuk diingat bahwa barcode ini harus dijaga kerahasiannya karena memuat data diri pemilik e-ticket.

Baca Juga: Persib Bandung: Profil Enam Pemain Asing yang Berlaga di BRI Liga 1 Musim 2023/2024

  • Diwajibkan Membawa KTP Asli

Pembeli e-ticket harus membawa KTP asli (fisik) ke lokasi penukaran.

  • Tidak Dapat Diwakilkan

Penukaran e-ticket tidak dapat diwakilkan kepada pihak manapun.

  • Pakai Gelang Penanda Di Tangan Kiri

Segera pakai gelang penanda pada pergelangan tangan kiri setelah menukarkan e-ticket.

Baca Juga: Tyronne del Pino Cedera di Laga Perdana Persib Bandung, Bobotoh: Pemain Asing Kualitas Tarkam

  • Tiket Berupa Gelang Penanda Anti Sobek/Air

Tiket yang sudah berupa gelang penanda dibuat dari bahan yang tak mudah sobek dan antiair sehingga aman digunakan di berbagai kegiatan menjelang pertandingan Persib Bandung.

Dapatkan update berita pilihan seputar Bogor, Jawa Barat, nasional, dan breaking news setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru dari kami.***

Editor: Muhammad Rizky Suryana

Sumber: Persib.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler