Jawa Timur Sapu Bersih Medali Emas Cabang Olahraga Tenis Lapangan PON XX Papua 2021

8 Oktober 2021, 07:00 WIB
Jawa Timur Sapu Bersih Medali Emas Cabor Tenis Lapangan PON XX Papua 2021 /PB PON XX 2021/

PR BOGOR - Jawa Timur menyapu bersih medali emas cabang olahraga tenis lapangan PON XX Papua 2021.

PON XX Papua 2021 jadi ajang keperkasaan para petenis lapangan Jawa Timur yang menaypu bersih medali emas dalam event olahraga terbesar di tanah air tahun ini.

Tujuh medali emas cabang olahraga tenis lapangan disapu bersih para petenis lapangan dari Jawa Timur di ajang PON XX Papua 2021.

Raihan tujuh medali emas yang dicapai Jawa Timur ini melebihi medali yang mereka dapat saat PON XIX Jabar 2016.

Baca Juga: Kumpulan Kata Mutiara Bulan Maulid Nabi Muhammad SAW, Bisa Jadi Caption Instagram

Irmantara Subagio, pelatih tenis lapangan Jawa Timur mengatakan, targetnya di PON XX Papua 2021 ini memang tujuh medali emas.

Ternyata target tujuh medali emas yang dicanangkan Jawa Timur itu benar terbukti.

"Target kami tujuh emas di semua nomor pertandingan, dan itu bisa tercapai," ujar pelatih tenis putri Jawa Timur, Irmantara Subagio di arena Tenis Sian Soor di Kantor Wali Kota Jayapura, dilansir PikiranRakyat-Bogor.com dari laman resmi PON XX Papua 2021.

Lebih lanjut, kata Irman, pihaknya jauh jauh hari sudah menata para atlet tenis lapangan yang memperkuat Jatim agar bisa meraih hasil maksimal.

Baca Juga: Update Perolehan Medali PON XX Papua 2021 Hari Ini, Kontingen Jabar Masih Mendominasi, Begini Kata Kadispora

"Saya menyampaikan terimakasih kepada orangtua, KONI Jatim, Pemerintah Jawa Timur, dan seluruh masyarakat Jatim yang sudah mendukung kami sehingga kami bisa mencapai target," ujar Irmantara.

Kedepannya, tambah Irmantara berharap cabang tenis lapangan Jawa Timur dan cabor lainnya bisa terus Berjaya memberikan yang terbaik bagi Jawa Timur.

Pasca PON XX Papua 2021, sambung Irman, pihaknya akan menjaga prestasi para atlet tenisnya dengan mengikuti pertandingan atau kejuaraan untuk menjadi maksimal.

Baca Juga: Posisi Jabar Dipuncak Klasemen Sementara Raih Medali PON XX Papua 2021, Tuan Rumah Papua Geser DKI Jakarta

Sementara itu, Christofer Rungkat salah satu atlet tenis Jatim mengatakan rasa bangganya atas capaian tujuh medali emas yang berhasil diraih tim tenis Jawa Timur di arena PON XX Papua 2021.

"Saya berharap kedepannya semakin lebih baik lagi, terus memaksimalkan latihan, dan fokus dalam setiap pertandingan," ujar Christofer.

Beregu Putra

1. Jawa Timur

2. Bengkulu

3. Kalimantan Timur

3. Papua Barat

Beregu Putri

1. Jawa Timur

2. DKI Jakarta

3. Papua

3. Papua Barat

Baca Juga: M Althaf Petenis Papua Barat Asal Kabupaten Bogor Tantang Petenis Jawa Timur di Final PON XX Papua 2021

Tunggal putra

1. M.Rifqi Fitriadi (Jatim)

2. M.Althaf Daifulla (Papua Barat)

3. Patriach Kristomega (Bangka Belitung)

3. David Agung Susanto (Jatim)

Tunggal Putri

1. Aldila Sutjiadi (Jatim)

2.Priska Madelyn Nugroho (Papua)

3. Novela Rezha (Papua)

3. Jessy Rompies (Jatim)

Ganda Putra

1. Christopher Rungkat/David Agung (Jatim)

2. Achad Imam Ma'aruf/Tio Juliandi (Papua Barat)

3. Kareem Abdul/Rafly Febi (Jabar)

3. Aditya Sasongko/Wisnu Nugroho (Bengkulu)

Baca Juga: Jawa Barat Berada di Posisi Puncak Klasemen Sementara PON XX Papua 2021, Ini Perolehan Medalinya

Ganda Putri

1. Beatrice Gumulya/Jessy Rompies (Jatim)

2. Novela Rezha/Septiana Zahiroh (Papua)

3. Fitriani Sabatini/Fitriana Sabrina (DKI)

3. Oxi Gravitas/Ni Putu Armini (Jabar)

Ganda Campuran

1. Cristhoper Rungkat/Aldila (Jatim)

2. Beatric/Anthony (Jatim)

3. M.Althaf/Kadek Gita (Papua Barat)

3. Nadia Syarifah/Achad Imam (Papua Barat)

CATATAN: Nomor 1 Emas, nomor 2 Perak, nomor 3 Perunggu.***

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: PB PON

Tags

Terkini

Terpopuler