Jadwal Persib vs Persija Leg 2 Final Piala Menpora 2021 di Indosiar, Bagaimana Persiapan Maung Bandung?

23 April 2021, 15:43 WIB
Jadwal laga leg kedua Persib Bandung vs Persija Jakarta dalam final Piala Menpora 2021. Bisa disaksikan di Indosiar. /persib.co.id/

PR BOGOR - Jadwal leg kedua Persib Bandung vs Persija Jakarta di final Piala Menpora 2021.

Persib Bandung kalah dari Persija Jakarta dalam leg pertama Piala Menpora 2021.

Skor 2 diperoleh Persija Jakarta, sementara skor Persib Bandung nihil sampai pertandingan berakhir.

Baca Juga: Ezra Walian Sebut Duet Tony Sucipto dan Maman Abdurahman Jadi Penyebab Kekalahan Persib dari Persija

Namun, kemenangan Piala Menpora 2021 belum secara resmi didapatkan Persija Jakarta, sebab leg kedua masih menanti.

Persib Bandung akan kembali berlaga dengan Persija Jakarta di leg kedua Piala Menpora 2021 pada Minggu, 25 April 2021.

Pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta akan digelar di Stadion Manahan, Solo.

Baca Juga: 5 Fakta Persib Dibantai Persija di Final Leg Pertama Piala Menpora 2021, Nomor 3 Bikin Kaget

Pemirsa di rumah dapat menyaksikan pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta di layanan streaming Indosiar.

Kick off pertandingan akan dimulai pukul 20.30 WIB.

Persiapan Persib

Penyerang Persib Ezra Walian mengakui timnya memulai pertandingan final leg pertama dengan buruk di mana terjadi dua gol di tujuh menit awal lewat kaki Braif Fatari dan Taufik Hidayat.

Baca Juga: Jadwal Live Streaming Leg 2 Final Piala Menpora, Usai Persib Dipermalukan Persija

"Kami tidak memulai pertandingan ini dengan baik, dan di laga kedua kami harus menunjukkan bahwa kami bisa bermain lebih baik dan bertarung bersama-sama. Di laga berikutnya, kami harus melakukan itu," ucap Ezra Walian seusai pertandingan.

Tidak peduli apa yang akan terjadi nanti, Ezra Walian dan kolega harus bermain menyerang total demi mengejar defisit dua angka.

Persib bisa keluar sebagai juara hanya dengan memenangkan leg kedua final nanti dengan defisit tiga gol atas Persija.

Baca Juga: Ini Sosok Dua Pemain Muda Persija yang Bikin Persib Keok di Final Leg Pertama Piala Menpora

"Kami akan bermain nothing to lose, kami harus mencetak lebih dari dua gol, semoga kami masih bisa juara. Tapi yang terpenting kami harus berjuang, untuk tim dan satu sama lain," kata pemain jebola Jong Ajax ini.***

Editor: Fitri Nursaniyah

Tags

Terkini

Terpopuler