Status Gunung Merapi Meningkat Jadi Siaga Level III, BPPTKG: Potensi Ancaman Bahaya

- 5 November 2020, 17:49 WIB
LETUSAN Gunung Merapi terlihat dari bungker Kaliadem, Cangkringan, Sleman, DI Yogyakarta, beberapa waktu lalu.* / /ANTARA FOTO/
LETUSAN Gunung Merapi terlihat dari bungker Kaliadem, Cangkringan, Sleman, DI Yogyakarta, beberapa waktu lalu.* / /ANTARA FOTO/ /

PR BOGOR - Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Yogyakarta menaikkan status Gunung Merapi dari Waspada ke Siaga (level III).

Status Gunung Merapi ini dinaikkan pada Kamis 5 November 2020.

BPPTKG juga sudah meningformasikan adanya peningkatan dan deformasi atau perubahan fisik bentuk gunung sejak akhir Oktober 2020 lalu.

Baca Juga: Pemain Chelsea, Kai Havertz Dinyatakan Positif Covid-19

Salah satu kesimpulannya erupsi Merapi kia dekat. Namun berbeda dengan peristiwa erupsi tahun 2006 dan 2010.

Erupsi beberapa tahun terakhir sejak berstatus Waspada dengan indeks eksplosifitas paling rendah.

“Status waspada ini sudah berlangsung cukup lama namun dalam beberapa waktu terakhir, aktivitas kegempaan mengalami kenaikan yang cukup signifikan dan terjadi penggembungan tubuh gunung api sehingga status pun dinaikkan menjadi siaga,” kata Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Yogyakarta, Hanik Humaida di Yogyakarta.

Baca Juga: Wujudkan Mimpi, D'Masiv Bakal Segera Rilis Album dengan Format Bahasa Inggris

Berdasarkan data itu lanjut Hanik, waktu erupsi berikutnya semakin dekat.

Halaman:

Editor: Yuni

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x