Curi Ikan di Laut Natuna Utara, KKP Usir Dua Kapal Milik Vietnam

- 2 November 2020, 13:57 WIB
Kapal ikan asing yang ditangkap KKP di Laut Natuna Utara.
Kapal ikan asing yang ditangkap KKP di Laut Natuna Utara. /ANTARA/

PR BOGOR - Kapal pengawas Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mengusir dua kapal ikan asing (KIA) berbendera Vietnam yang kedapatan mencuri ikan di laut Natuna Utara pada Jumat 30 Oktober 2020.

Pengusiran berlangsung menegangkan karena 2 kapal pencuri tersebut dibantu oleh kapal pengawas Vietnam yang tiba-tiba muncul.

Dikutip Pikiranrakyat-bogor.com dari RRI, aksi pengusiran tersebut berlangsung menegangkan lantaran sempat terjadi saling manuver antara kapal pengawas Vietnam dengan kapal pengawas KKP.

Baca Juga: Menari Bersama Kai EXO, Karina Aespa Tampil Memikat dengan Lincah dan Tajam

Direktur Pemantauan dan Operasi Armada KKP Pung Nugroho Saksono menjelaskan, pengusiran dilakukan oleh 3 kapal pengawas masing-masing Hiu 11, KP HIU Macan Tutul 02 dan KP Hiu Macan 01.hiu

"Ketiga kapal pengawas semula mendeteksi dua kapal berbendera Vietnam tengah menangkap ikan di laut Natuna Utara yang masuk dalam Wilayah Pengelolaan Perikanan (WPP) 711. Tim patroli lalu melakukan pengejaran. Kami pastikan posisi kedua kapal ikan tersebut berada di wilayah perairan yurisdiksi kita," ujar Pung dalam keterangannya, Senin 2 November 2020.

Ia mengatakan, Tim patroli sempat memberi peringatan agar seluruh awak kapal Vietnam menyerahkan diri. Sayangnya peringatan tak digubris sehingga terjadi kejar-kejaran antara kapal pengawas dan dua kapal ikan Vietnam tersebut.

Baca Juga: Harun Masiku Masih Jadi Buronan Sejak Januari 2020, KPK: Kami Terus Lakukan Pencairan

Di tengah upaya tim patroli KKP menghentikan dua KIA ilegal yang berusaha melarikan diri, datang kapal patroli Vietnam KN. KIEM NGU-211 dan VUNG TAU. Kapal aparat Vietnam tersebut melakukan manuver yang membahayakan Kapal Pengawas KKP.

Halaman:

Editor: Aldi Sultan

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x