PEMBRITA BOGOR - Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo dikenal sebagai sosok yang kerap menginap di rumah warga. Kebiasaan ini, yang sudah menjadi ciri khasnya saat menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah, tampaknya akan terus dijalankan jika ia terpilih sebagai presiden.
Dalam wawancaranya dengan ANTARA, dilansir dari Pikiran-Rakyat.com, Ganjar mengungkapkan keinginannya untuk terus menginap di rumah warga sebagai bentuk komunikasi langsung dan keakraban.
Ia menjelaskan, "Saya sebenarnya setiap agak lama dikit begitu, pengin (nginap di rumah warga)."
Menurut Ganjar, menginap di rumah warga memiliki keuntungan karena memungkinkannya berbincang-bincang secara langsung dan spontan dengan masyarakat setempat.
Ia melihat pertemuan tersebut sebagai kesempatan untuk merasakan langsung keluh kesah dan aspirasi warga.
"Bertemu warga adalah vitamin atau nutrisi bagi diri saya. Saya itu kalau ketemu warga bisa ketawa. Giginya kelihatan, kecuali yang pakai masker," ungkapnya dengan tawa.
Baca Juga: Gibran Imbau Para Pendukungnya Jangan Terpancing Usai Tanggapi Kasus Oknum TNI Pukul Relawan Ganjar
Ganjar Akui Momen Menginap di Rumah Warga Sejak Jadi Gubernur Jateng