Anies Live TikTok, Ceramah Layaknya Dosen Pembimbing hingga Bingung Cara Mematikan Siaran Live

- 30 Desember 2023, 16:05 WIB
Capres Anies Baswedan saat live TikTok.
Capres Anies Baswedan saat live TikTok. /Foto: Kolase X (Twitter) @mileorphile

PEMBRITA BOGORPada Pilpres 2024, para calon presiden dan wakil presiden berlomba-lomba mendapatkan hati generasi Z dengan berbagai cara.

Salah satunya adalah langkah yang diambil oleh calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan. Belakangan, Anies Baswedan memanfaatkan platform TikTok dengan melakukan video live yang mendapatkan sambutan antusias dari kawula muda.

Dalam salah satu video live di TikTok yang diunggah oleh akun @riilovie, Anies terlihat mengalami kesulitan untuk mematikan fitur live. Sebuah momen kocak yang menjadi sorotan warganet, menciptakan atmosfer santai dalam kampanye politik.

Baca Juga: Anies Baswedan Seharian Full Kampanye di Jakarta Hari Ini, Cak Imin Kunjungi 'Tanah Jawara'

Seorang netizen menulis, "Ini gak capres, gak cawapresnya kenapa ada aja yg spontan lucu gini ya? Oh iya lupa, karena mereka gak berpura-pura lucu."

Aksi live TikTok Anies Baswedan menjadi viral di Twitter, ditonton oleh 4 juta orang, dan netizen menyebutnya sebagai pengalaman mirip mendapat bimbingan dari dosen atau bahkan ayah sendiri.

Pesan Anies ke Generasi Z saat Live Tiktok

Dalam video berjudul ‘Temani Saya di Jalan,’ Anies berbincang dengan penontonnya selama hampir setengah jam.

Selama sesi live TikTok tersebut, Anies Baswedan tidak hanya menyajikan momen hiburan, tetapi juga memberikan kata-kata bijak.

Dia berbicara tentang prinsip gagal, mimpi, dan cara efektif memanfaatkan waktu bagi mahasiswa.

Halaman:

Editor: Muhammad Rizky Suryana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah