Pengemudi Fortuner Tampar Pengendara Lain di Kelapa Gading Gegara Tak Terima Disalip, Videonya Viral

- 29 Juli 2023, 14:10 WIB
Video viral pengemudi Toyota Fortuner di Kelapa Gading ngamuk gara-gara tidak mau disalip sampai tampar pengendara lain.
Video viral pengemudi Toyota Fortuner di Kelapa Gading ngamuk gara-gara tidak mau disalip sampai tampar pengendara lain. /Tangkapan layar dari Instagram/@jakut.info/

PEMBRITA BOGOR - Beredar video viral seorang pengemudi mobil Toyota Fortuner menampar seorang pengemudi lain di daerah Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @jakut.info pada 27 Juli 2023, terlihat seorang pria berusia lanjut berkacamata beradu argumen dengan pengemudi itu.

Sempat dilerai oleh warga, pria paruh baya itu menghampiri pengemudi itu dan kembali meluapkan emosinya. Selang kemudian, pria itu menampar sang pengemudi itu.

Baca Juga: Soal Isu Konflik Internal Partai Golkar, Jokowi: Tak Ada Hubungannya dengan Pemerintah

Viral Pengemudi Fortuner Arogan di Jalanan, Ngamuk dan Tampar Pengendara Lain

Viral Pengemudi Fortuner Arogan di Kelapa Gading.
Viral Pengemudi Fortuner Arogan di Kelapa Gading. /Tangkapan layar dari TikTok/@Jonisung

Menurut info dari postingan Instastory akun pemilik mobil @jonisung , kronologi bermula dari kedua mobil itu berada di area sebelum putaran yang mengarah ke Mall Artha Gading.

Saat itu, sang supir korban menyalip mobil Toyota Fortuner milik pria paruh baya tersebut. Ketika sudah berada di putaran menuju Mall Artha Gading, suara klakson kencang dari mobil Toyota Fortuner itu terus dibunyikan.

Baca Juga: Ronald Sinaga Sindir Anak Usaha BUMN Ini Belum Bayar Utang, Warganet Kritik Erick Thohir: Pencitraan Mulu!

Tak lama, mobil Fortuner hitam itu melewati dirinya. Kemudian melakukan aksi menghalang-halangi jalannya.

Setelah itu, kedua mobil berhenti di tengah jalan, di depan pom bensin Artha Gading atau Black Owl Kelapa Gading. Setelah itu, percekcokan terjadi hingga pengemudi Toyota Fortuner itu menampar sang driver korban.

Plat Mobil Fortuner 'Expired'

Sejumlah warganet turut memberikan komentar di postingan akun @jakut.info. Namun, warganet justru fokus kepada plat mobil sang Fortuner yang sudah kadaluwarsa atau belum bayar pajak plat kendaraan.

Baca Juga: Bacaan Niat Puasa Tasua dan Asyura 2023: Bahasa Indonesia, Arab, dan Artinya

"Yiahh ketauan dah lu MASA PAJAK HABIS 23-11-2022 total Rp 8.769.000 tolong ditindak @satlantas.jakut @satlantas_jakut @polres_metro_jakarta_utara," tulis akun @kromxxx.

"jgn lupa bayar pajak ya," ujar akun @mcyxxx.

"Nanti kalo udah ketangkep sekalian suruh bayar pajak kendaraan ya @poldametrojaya," kata akun @dickxxx.

Baca Juga: Bak Sambo Jilid Dua, Kasus Polisi Tembak Polisi di Cikeas Kini Sudah Ditangani Densus 88-Polres Bogor

"Pajak plat nya abis itu," kata akun @isixxx melanjutkan.

"Kalo ketangkep suruh bayar skalian bayar pajaknya tuh," ujar akun @ibenxxx.

Dapatkan update berita pilihan seputar Bogor, Jawa Barat, nasional, dan breaking news setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru dari kami.***

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x