Unair Lakukan Investigasi Kasus Predator Seksual Kain Jarik Berkedok Riset, Sanksi Tegas Bagi Gilang

- 30 Juli 2020, 19:28 WIB
Foto korban Predator
Foto korban Predator /

PR BOGOR - Gilang sang predator seksual yang memiliki orientasi seks tidak biasa dengan modus bungkus membungkus diketahui merupakan mahasiswa Universitas Airlangga. Hal itu diungkapkan korban besinisial M.

Mengetahui, kisahnya viral di media jejaring sosial, pihak kampus Universitas Arilangga sudah melakukan sidang komte etik.

Tindakan tegas akan diberikan terhadap mahasiswanya, Gilang yang diduga melakukan pelecehan seksua.

Baca Juga: Ungkapkan Isi Hatinya Usai Wawancara Eksklusif BTS, Jang Hansol: Bolo Bolo Terimikasih Sudah Percaya

Gilang melancarkan aksinya dengan berkedok penelitian agar bersedia menuruti perminataannya. Dia memiliki kelainan seksual sebagai seorang biseksual, menyukai dua jenis kelamin.

Ketua Pusat Informasi dan Humas Unair Suko Widodo di Surabaya, membenarkan Gilang sang predator seksual fetish kain jarik berkedok riset yang viral di media sosial Twitter merupakan mahasiswa Unair angkatan 2015.

Baca Juga: Jang Hansol Enggan Foto Bersama BTS Usai Wawancara Eksklusif: Ada Covid-19, Kalau Ditawari Mau

"Fakultas Ilmu Budaya Unair telah menggelar sidang komite etik terhadap yang bersangkutan. Pastinya kami akan mengambil tindakan tegas karena sudah menyalahi etika mahasiswa," kata Suko pada Kamis 30 Juli 2020.

Suko menjelaskan, pihaknya melalui FIB Unair juga telah mencoba menghubungi Gilang dan keluarganya.

Halaman:

Editor: Amir Faisol

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x