Atap Mall Margo City Ambruk, Pengelola Tanggung Semua Biaya Perawatan Korban

- 22 Agustus 2021, 16:50 WIB
Pengelola Mall Margo City Depok tanggung semua biaya perawatan korban.
Pengelola Mall Margo City Depok tanggung semua biaya perawatan korban. /Instagram/@infodepok24jam

PR BOGOR - Sebuah ledakan terjadi di pusat perbelanjaan atau Mall Margo City, Depok, pada Sabtu 21 Agustus 2021 sore sekitar pukul 16.30 WIB.

Kejadian ledakan di Mall Margo City Depok ini disebabkan lift barang jatuh sehingga atap bangunan tersebut ambruk.

Atas insiden itu, sebelas orang dikabarkan mengalami luka-luka dan telah dilarikan ke rumah sakit.

Pihak pengelola pusat perbelanjaan Margo City mengatakan akan menanggung biaya rumah sakit untuk semua korban yang menjalani perawatan dan juga memberikan santunan kepada korban yang meninggal dunia akibat insiden tersebut.

Baca Juga: Jadwal dan Link Nonton The Devil Judge Episode 16, Kejutan Apa yang Dinantikan di Final?

Hal itu disampaikan Marcom Manajer Margo City Mall, Reza Ardiananda dalam pernyataan resminya kepada wartawan, pada Minggu 22 Agustus 2021.

“Kami melakukan penanganan dari awal. Korban semua kita tangani dan kami antar-langsung ke rumah sakit,” ujar Reza seperti dikutip dari Antara.

Tak hanya itu, bagi korban yang meninggal Reza mengatakan pihaknya akan memberikan santunan.

"Mengenai jumlahnya cukuplah," ujar Reza yang enggan mengungkapkan berapa jumlah santunan yang diberikan.

Baca Juga: Lirik Lagu Miss U Miss Me - Just Stef yang Viral di TikTok, Lengkap dengan Terjemahan Bahasa Indonesia

Sementara itu untuk operasional, Reza mengatakan Mall Margo City ditutup selama proses penyelidikan berlangsung.

Ia belum mengetahui kapan Mall Margo City akan dibuka kembali, sebab hingga kini pihaknya belum mendapat izin kembali beroperasional

"Sampai saat ini waktu belum dapat ditentukan, kita masih menunggu pihak Polres Kota Depok," ujarnya.

Baca Juga: Link Live Streaming Wolverhampton vs Tottenham, Liga Premier Inggris pekan ke-2, Tayang Nanti Malam

Seperti diketahui korban ledakan di Margo City yang dirawat di RSUI sebanyak tiga orang dan meninggal satu orang. Sedangkan dua orang sudah diperbolehkan pulang.

Korban meninggal dunia M (30) pada Minggu 22 Agustus 2021 pukul 03.20 WIB. Setelah mendapat perawatan di RSUI, karyawan tenant JCo itu meninggal dunia karena mengalami luka berat pada bagian kepala dan luka bakar.

Sedangkan lainnya delapan orang korban masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Bunda Margonda.***

Editor: Linda Rahmadanti

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah