Taman Impian Jaya Ancol Dibuka Kembali untuk Kegiatan Olahraga, Cek Syarat Masuknya

- 19 Agustus 2021, 15:33 WIB
Taman Impian Jaya Ancol Dibuka Kembali untuk Kegiatan Olahraga, Cek Syarat Masuknya.
Taman Impian Jaya Ancol Dibuka Kembali untuk Kegiatan Olahraga, Cek Syarat Masuknya. /Instagram/@ancoltamanimpian

PR BOGOR - Selama penerapan PPKM Level 4 sejak 24 Juni 2021 lalu, Taman Impian Jaya Ancol ditutup untuk sementara.

Mulai Rabu, 18 Agustus 2021 Taman Impian Jaya Ancol beroperasi kembali khusus untuk melayani pengunjung yang akan berolahraga.

Area Taman Impian Jaya Ancol yang dibuka khusus untuk olahraga terbatas pada pantai Ancol, pasar seni, dan Allianz Ecopark.

Pembukaan area Taman Impian Jaya Ancol dibuka untuk periode 18-31 Agustus 2021.

Baca Juga: Anthony Mackie Dikabarkan Akan Membintangi Captain America 4

Sedangkan operasional pengunjung yang hendak berolahraga dibagi menjadi dua sesi.

Sesi pertama mulai pukul 6.00-10.00 WIB. Sementara untuk sesi kedua dibuka pada pukul 14.00-18.00 WIB.

Pengunjung yang diizinkan datang hanya untuk melakukan olahraga individual seperti jalan santai, jogging, dan bersepeda.

Untuk aktivitas yang menimbulkan kerumunan seperti senam berkelompok dan berenang di pantai masih belum diizinkan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Leo Besok, Jumat 20 Agustus 2021: Kamu Akan Bertemu dengan Seseorang yang Spesial

Selain itu, ada beberapa ketentuan yang diberlakukan, diantaranya:

- Anak di bawah usia 12 tahun, di atas 70 tahun, dan ibu hamil tidak diperkenankan masuk

- Tidak diizinkan melakukan aktivitas rekreasi dan berkelompok seperti menggelar tikar

- Wajib menerapkan protokol kesehatan dengan memakai masker, menjaga jarak, tidak berkerumun, dan sering mencuci tangan dengan air dan sabun atau hand sanitizer

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer Besok, Jumat 20 Agustus 2021: Harus Ada Perpisahan untuk Menyadari Arti Kebersamaan

- Pengunjung wajib melakukan pembelian tiket secara online sebelum kunjungan

- Menunjukkan bukti sertifikat vaksin di aplikasi peduli lindungi atau JAKI dan bukti cetak

- Akses masuk hanya melalui Pintu Gerbang Timur untuk pengecekan tiket online, bukti vaksin, dan suhu tubuh

Petugas keamanan dan Tim Satgas Covid-19 Taman Impian Jaya Ancol akan melakukan patroli untuk pemantauan aktivitas pengunjung yang datang berolahraga.

Baca Juga: Spoiler The Penthouse Season 3 Episode 11, Bae Ro Na Ancam Bongkar Kejahatan Cheon Seo Jin

Unit rekreasi di kawasan Taman Impian Jaya Ancol lainnya, seperti Ocean Dream Samudra, Dunia Fantasi, Atlantis Water Adventure, dan Sea World sementara masih belum dibuka untuk umum sampai informasi lebih lanjut.

Sedangkan untuk penginapan Putri Duyung dan pelayanan penyeberangan ke Pulau Seribu melalui Dermaga Marina masih tetap beroperasi.

Sejumlah restoran di dalam kawasan Taman Impian Jaya Ancol akan buka sesuai dengan jadwal operasional per sesi.

Restoran hanya menerima makan di tempat area terbuka dan take away dengan kapasitas 25 persen selama 20 menit.***

 

Editor: Linda Rahmadanti

Sumber: Ancol.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah