Hujan Kritikan Soal Pengecatan Pesawat Kepresidenan, Begini Komentar Ferdinand Hutahaean

- 4 Agustus 2021, 17:13 WIB
Pesawat Kepresidenan Dicat Ulang Warna Merah.
Pesawat Kepresidenan Dicat Ulang Warna Merah. /Twitter.com/@Andiarief_

Ferdinand lantas menyinggung saat Pemprov DKI Jakarta mengalokasikan anggaran pembuatan jalur sepeda hingga menyentuh angka Rp 73 miliar.

"Jalanan dicat katanya utk jalur sepeda ngabisin 73 M tp tak berguna, MEREKA diam," cuit Ferdinand di akun Twitternya, pada Rabu 4 Agustus 2021.

Lebih lanjut, ia menegaskan pengecatan pesawat itu penting dilakukan sebab sekaligus pengecekan badan pesawat.

"Pesawat Kepresidenan dicat Merah Putih dgn biaya sekitar 1 M, MEREKA marah panas hati. Padahal itu sekaligus memeriksa badan pesawat jgn sampai ada retakan atau kerusakan, ini soal keselamatan..!," tambahnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Taurus Besok, Kamis 5 Agustus 2021: Bukan Waktu yang Tepat Mengkhawatirkan Diri Sendiri

Lebih lanjut, ia pun membantah tudingan sejumlah pihak bahwa pemerintah foya-foya dengan menghabiskan biaya sekitar Rp2,1 miliar untuk mengecat ulang pesawat kepresidenan.

Menurutnya, rencana pemerintah mengecat pesawat kepresidenan menjadi merah putih berkaitan dengan identitas bangsa.

"Ini bukan foya2, tapi penegasan sikap kembali ke Jati Diri Bangsa bahwa Indonesia itu Merah Putih," ujar Ferdinand.

Sebab, lanjut Ferdinand, warna biru pada pesawat kepresidenan tidak menunjukkan ciri khas Indonesia.

Baca Juga: Sebut Dana Sumbangan Akidi Tio Rp2 Triliun Tidak Masuk Akal, Jusuf Kalla: Hentikan Saja!

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah