Eko Yuli Irawan Minta Maaf Gagal Bawa Pulang Medali Emas, Sudjiwo Tedjo: Ya Tuhan... Gila! Moralnya Itu Lho

- 26 Juli 2021, 10:49 WIB
Sudjiwo Tedjo memuji moral atlet angkat besi Eko Yuli Irawan yang menyampaikan maaf saat berhasil membawa medali perak di Olimpiade Tokyo.
Sudjiwo Tedjo memuji moral atlet angkat besi Eko Yuli Irawan yang menyampaikan maaf saat berhasil membawa medali perak di Olimpiade Tokyo. /.Instagram.com/@president_jancukers

PR BOGOR - Sudjiwo Tedjo memuji moral yang dimiliki oleh atlet angkat besi Eko Yuli Irawan.

Sudjiwo Tedjo mengatakan hal itu setelah dibuat bingung dengan permintaan maaf Eko Yuli Irawan.

Diketahui, Eko Yuli Irawan menyampaikan maaf karena gagal merebut medali emas dalam Olimpiade Tokyo 2020, dan hal itu membuat Sudjiwo Tedjo bertanya-tanya.

Baca Juga: 7 Judul Lagu yang Diputar V BTS saat VLIVE 24 Juli 2021, Satu di Antaranya Single Milik Oasis

Aktor senior itu bahkan sampai menyebut nama Tuhan karena lifter Eko menyampaikan permintaan maaf di atas prestasinya berhasil emembawa medali perak di Olimpiade Tokyo 2020.

"Ya, Tuhan.. Eko Yuli udah berhasil meraih medali saja masih minta maaf?," tulis Sudjiwo Tedjo sebagaima dikutip PikiranRakyat-Bogor.com dari akun Twitter @sudjiwotedjo, Senin, 26 Juli 2021.

Sudjiwo Tejo lantas membayangkan bagaimana jadinya jika atlet seperti Eko yang menyampaikan minta maaf bahkan saat berhasil menjadi juara, mengurusi pandemi Covid-19.

Baca Juga: 10 Link Download Twibbon dan Bingkai Foto Milad MUI ke-46, Bisa Digunakan di Media Sosial

"Gila! Moralnya itu, lho! Tak terbayang bakal kek apa kalau atlet berprestasi ini kita amanahi ngurus Pandemi terus gagal," tulis Sudjiwo Tedjo.

Ia lantas meminta pendapat pengikutnya soal apa yang akan dilakukan Eko seandainya diamanati sebagai pihak yang mengurus pandemi Covid-19 namun gagal. Apakah akan melakukan hal yang lebih dari minta maaf?

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Twitter @sudjiwotedjo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x