Munarman Ditangkap Densus 88, Azis Yanuar Sebut Bakal Didampingi 20 Advokat

- 27 April 2021, 23:55 WIB
Azis Yanuar menyebut Munarman akan didampingi sekitar 20 advokat. Munarman diciduk Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri.
Azis Yanuar menyebut Munarman akan didampingi sekitar 20 advokat. Munarman diciduk Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri. /PMJ News/

PR BOGOR - Pasca penangkapan Mantan Sekretaris Umum Front Pembela Islam (FPI), Munarman di kediamannya pada Selasa, 27 April 2021 sore, pengacara Azis Yanuar angkat bicara.

Azis Yanuar menyebut Munarman akan didampingi sekitar 20 advokat (pengacara).

"Tim kuasa hukum sejauh ini ada 20-an," ujarnya, dikutip bogor.pikiran-rakyat.com dari Antara News, Selasa, 27 April 2021.

Baca Juga: Disinggung Soal Baiat ISIS Jadi Alasan Densus 88 Tangkap Mantan Sekertaris FPI Munarman

Aziz juga membenarkan dirinya menjadi bagian dari tim kuasa hukum Munarman.

Sebagaimana diketahui, Munarman diciduk Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri pada hari ini sekira pukul 15.30 WIB.

Munarman ditangkap di kediamannya di Pondok Cabe, Kecamatan Pamulang, Tangerang Selatan.

Baca Juga: Evaluasi Gelaran Piala Menpora 2021, Ketum PSSI Sebut Berjalan Lancar dan Sesuai Kesepakatan Bersama

Saat ini, Munarman tengah dalam masa pemeriksaan di Polda Metro Jaya.

Halaman:

Editor: Rizki Laelani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x