Ini Sikap PP PBVSI Soal Penghargaan Aprilia Manganang yang Sempat Menjadi Atlet Bola Voli Putri

- 12 Maret 2021, 12:55 WIB
PP BBVSI angkat bicara soal perubahan status jenis kelamin Aprilia Manganang.
PP BBVSI angkat bicara soal perubahan status jenis kelamin Aprilia Manganang. /Instagram.com/@aprilia.managanag

PR BOGOR - Sebelumnya Aprilia Manganang sempat membuat heboh publik usai diketahui dirinya mengidap Hipospadia.

Pengurus Pusat Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PP PBVSI) mengatakan tidak akan menarik penghargaan yang telah diterima Aprilia Manganang saat menjadi atlet voli putri.

Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Bidang Kompetisi dan Pertandingan PP PBVSI, Hanny S Surkatty.

Lebih lanjut, Hanny mengatakan kondisi medis yang dialami Aprilia Manganang bukanlah hal yang disengaja.

Baca Juga: Intip 10 Fakta Menarik tentang Wanita Berzodiak Aries, agar Lebih Pahami Doi!

"Seluruh penghargaan waktu dia ikut Proliga, dan lain-lainnya, yang nasional, itu tidak akan kita cabut. Tetap sebagai hak dia, karena ini bukan karena kesengajaan, ini karena faktor dari kelahiran, dan dia sendiri pun tidak tahu bahwa dirinya itu sebenarnya menjadi laki," ujar Hanny.

Dikutip PRBogor.com dari Antara, PP PBVSI telah mendukung penuh mengenai perubahan status Aprilia Manganang menjadi laki-laki.

PP PBVSI tentunya memberikan apresiasi kepada Aprilia Manganang yang sudah berjuang dan memberikan dedikasi untuk cabang olahraga voli di Indonesia.

Baca Juga: Sebuah Karya Seni Digital Terjual Setara Rp1 Triliun, Bagaimana Bentuknya?

Saat Aprilia Manganang masih menjadi timnas voli putri, ia berhasil meraih mendali perunggu dan perak pada SEA Games Singapura 2015 dan Kuala Lumpur 2017.

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x