Ungkap Kronologi Pesawat SJ 182 Hilang Kontak, Menhub: Tidak ke Arah 075 Derajat, Tapi ke Barat Laut

- 10 Januari 2021, 06:33 WIB
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi.
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi. /Twitter.com/@BudiKaryaS

“Total penumpang 50 orang, bersama 12 kru, terdiri dari 43 dewasa, 7 anak-anak, dan 3 bayi,” tuturnya.

Baca Juga: Tak Ada Bendera Kuning, Rumah Afwan Sang Pilot Sriwijaya Air di Cibinong Ramai Didatangi Warga

Dia pun memohon doa dari seluruh masyarakat, agar proses pencarian dan penyelamatan dapat berjalan dengan lancar.

Selain itu, Budi Karya Sumadi menegaskan pihaknya akan melakukan koordinasi bersama pihak terkait di Bandara Soekarno-Hatta.

“Mohon doa restu dari seluruh masyarakat agar proses pencarian dan penyelamatan berjalan dengan lancar,” ucap dia.

Baca Juga: Captain Afwan Pilot Sriwijaya Air SJ182 yang Hilang Kontak Dikenal Alim, Ketua RT: Orangnya Baik

Diberitakan sebelumnya, Pesawat Sriwijaya Air dengan rute Jakarta-Pontianak dikabarkan hilang kontak, pada Sabtu, 9 Januari 2021. Terakhir terjadi kontak pada pukul 14.40 WIB.

Pesawat Boeing 737-524 dengan kode registrasi PK-CLC tersebut lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta pukul 14.36.

Tujuan pesawat Sriwijaya Air tersebut dikabarkan sedang menuju Bandara Supadio, Pontianak, Kalimantan Barat.

Baca Juga: Sriwijaya Air SJ 182 Hilang Kontak, Sandiaga Uno: Semoga Keluarga yang Ditinggalkan Diberi Ketabahan

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah