Amien Rais Datangi Kediaman Habib Rizieq di Petamburan, Ternyata Bahas Agenda Ini

13 November 2020, 11:02 WIB
Pendiri Partai Ummat, Amien Rais.* /

PR BOGOR - Pendiri Partai Ummat, Amien Rais, mendatangi kediaman Habib Rizieq Shihab di kawasan Petamburan III, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Amien Rais datang sekira pukul 13.56 WIB dan keluar pukul 15.10 WIB. Tanpa memberikan komentar kepada awak media, mantan petinggi PAN itu langsung pergi meninggalkan kawasan Petamburan.

Loyalis Amien Rais sekaligus insiator Partai Ummat, Agung Mozin menyebut terdapat beberapa agenda dibalik pertemuan Amien Rais dengan tersebut.

Baca Juga: Tak Disangka, Jungkook Akui Sangat Iri dengan Salah Satu Member BTS, Kira-kira Siapa Ya?

Baca Juga: Perusahaan Sawit Korea Selatan 'Sengaja' Bakar Lahan Papua, K-Popers 'Gak Ada Hubungannya Sama Kita'

Mulai dari rencana pernikahan anak Habib Rizieq dan pertemuan diantara keduanya.

"Insyaallah akan ada dua agenda. Pertama menghadiri acara pernikahan anak Habib Rizieq. Kedua juga akan ada pertemuan sehubungan dengan kedatangan beliau ke sini," kata Agung, dilansir dari RRI, pada Kamis 12 November 2020.

Pertemuan khusus antara Amien Rais dan Habib Rizieq, lanjut Agung, juga akan membicarakan banyak hal. Terlebih soal situasi dan kondisi di Indonesia dalam beberapa waktu belakang ini.

Baca Juga: BTS Ceritakan Soal Keluarga dan Kehidupan Pra-debut, ARMY Tahu? RM Dulu Seorang Jurnalis

Baca Juga: Keji, Sempat Disimpan 3 Hari di Lemari, ART di Bogor Tega Buang Jasad Bayinya Sendiri di Selokan

Saat ditanya soal kemungkinan Amien Rais melobi Habib Rizieq untuk bergabung, Agung menjawab peluang itu tipis.

"Tetapi tentunya kita berharap Partai Ummat akan mendapatkan dukungan dan perhatian dari Habib Rizieq, karena apa yang kami perjuangkan sama dengan apa yang disampaikan Habib Rizieq di setiap kesempatan," sambungnya.

Agung mengetahui, yang dilakukan Habib Rizieq selama ini adalah perjuangan moral.

Baca Juga: Resmi Menyandang Status WNI, Marc Klok Kini Siap Perkuat Timnas Indonesia

Baca Juga: Pelayanan SIM Keliling Online Bogor 13 November 2020, Silahkan Datang ke Polsek Tamansari

Sementara Partai Ummat, akan memperjuangkan itu melalui tataran politik.

Ia juga menambahkan, dengan persamaan perinsip itu artinya ada ketersambungan antara Habib Rizieq dan Partai Ummat di dalam perjuangan politik.

Disisi lain, Deklarator KAMI, Marwan Batubara yang juga ikut dalam kunjungan tersebut mengatakan, pertemuan Amien dan Rizieq adalah untuk mengucapkan selamat datang.

Baca Juga: Habib Rizieq Dakwah di Bogor Hari Ini, Polisi Siapkan 4 Titik Pengalihan Arus, Begini Rutenya

Baca Juga: Jangan Ragu! 7 Aplikasi Ini Bisa Bantu Anda Terhindar dari Penipuan, Segera Unduh Sekarang Juga

"Iya kita sengaja minta waktu, minta waktu khusus Pak Amien (untuk bertemu dan) menyampaikan selamat datang ke Pak Habib (Rizieq)”, ujar Marwan.

Sejak kembalinya ke tanah air, Habib Rizieq disambut oleh ribuan pengikutnya.

Sementara itu, setelah dirinya sampai ke rumah, ia disambangi oleh sejumlah tokoh politik, di antaranya Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.***

Editor: Yuni

Sumber: RRI

Tags

Terkini

Terpopuler