Tanggapi Larangan Masker oleh Pengurus Masjid Al Amanah Bekasi, Begini Kata Juru Bicara Wapres Ma’ruf Amin

4 Mei 2021, 14:05 WIB
Ini Kata Juru Bicara Wapres Ma’ruf Amin Soal Pelarangan Masker Oleh Pengurus Masjid Di Bekasi /Antara/Dewanto Samodoro/

PR BOGOR – Viral di media sosial soal pengurus Masjid Al Amanah Kota Bekasi yang melarang jamaahnya menggunakan masker saat berada di dalam masjid.

Masduki Baidlowi, selaku Juru Bicara Wakil Presiden Ma’ruf Amin, mengatakan ini adalah tanggung jawab bersama untuk selalu mengingatkan pentingnya menggunakan masker di kondisi pandemi.

MUI dan ormas-ormas keagamaan seperti Nahdlatul Ulama dan Muhammadiyah serta Dewan Masjid seharusnya mampu saling mengingatkan dan memberi pengertian pentingnya menggunakan masker di masa pandemi saat ini.

Baca Juga: Soal Kerumunan Pasar Tanah Abang, Polisi Segera Tindak Lanjut dan Lakukan Pendisiplinan Masyarakat

“Supaya ada jejaring kuat, saling memberikan pengertian bahwa memakai masker di kondisi pandemi ini adalah bagian dari pemahaman agama,” ujar Masduki sebagaimana dikutip PRBogor.com dari Antara.

Ia mengatakan sudah berkoordinasi dengan polisi dan MUI Kota Bekasi soal masalah ini.

Masduki juga mengatakan kerjadian seperti ini agar tidak terjadi di derah lain.

Baca Juga: Marvel Beri Cuplikan Film Terbaru ‘Eternals’, Ada Sekuel Black Panther: Wakanda Forever Salah Satunya

Masduki turut mengatakan akan lebih intensif lagi dalam berkoordinasi dengan MUI di daerah.

“Saya sebagai Ketua MUI harus lebih intensif berkoordinasi ke bawah, ke MUI-MUI daerah, bagaimana mereka mengkonsolidasi kader-kadernya untuk mengisi kegiatan,” kata Masduki yang juga sebagai Ketua MUI bidang Informasi dan Komunikasi.

Sebelumnya beredar video viral di masyarakat yang memperlihatkan pengurus sebuh masjid yang melarang jamaahnya menggunakan masker di dalam masjid saat beribadah.

Baca Juga: Ini List 19 KA Jarak Jauh dan Lokal yang Beroperasi Selama Larangan Mudik 2021, 6 - 17 Mei 2021

Diketahui kejadian tersebut berada di Masjid Al Amanah Kota Bekasi dan yang ada di video tersebut adalah Abdurohman sebagai pengurus Masjid Al Amanah.

Pihak kepolisian sendiri sudah sering menegur Abdurohman karena tidak menerapkan protokol kesehatan di masjid.

Kapolsek Medan Satria Kompol Agus Rohmat sendiri sudah sering juga mengirimkan masker dan disinfektan kepada pengurus Masjid Al Amanah.

Baca Juga: Ikatan Cinta Malam Ini Selasa, 4 Mei 2021: Andin Curiga ke Al, Mama Rosa Cari Cara Temukan Tes DNA Reyna

Dengan kejadian seperti ini, Agus mengatakan sudah ada kesepakatan dengan pengurus masjid agar tidak ada lagi pelarangan menggunakan masker kepada jamaah.***

Editor: Yuni

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler