Ungkap Kronologi Pesawat SJ 182 Hilang Kontak, Menhub: Tidak ke Arah 075 Derajat, Tapi ke Barat Laut

10 Januari 2021, 06:33 WIB
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi. /Twitter.com/@BudiKaryaS

PR BOGOR - Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi menjelaskan pesawat Sriwijaya Air SJ182 terbang ke arah barat laut sebelum akhirnya hilang kontak.

Pihak ATC (Air Traffic Controller/Pemandu Lalu Lintas Udara) bertanya kenapa pesawat SJ182 mengarah ke barat laut.

"Pukul 14.40 WIB, Jakarta terus melihat Sriwijaya tidak ke arah 075 derajat, melainkan ke barat laut," kata Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi dalam jumpa pers soal hilangnya SJ182, disiarkan melalui Zoom seperti dikutip PRBogor.com, Sabtu, 9 Januari 2021.

Baca Juga: Total 60 Orang, Berikut Daftar Nama Awak Kabin dan Penumpang Pesawat SJ 182 yang Hilang Kontak

Setelah kejadian itu, dia menuturkan bahwa manajer operasi langsung melakukan koordinasi dengan Basarnas dan instansi terkait.

“Pada pukul 17.30 WIB, Presiden memberikan arahan ke kami untuk memaksimalkan pencarian,” ujar Menhub Budi.

Sedangkan terkait kondisi cuaca, dia mengungkapkan pihaknya sedang berkoordinasi dengan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).

Baca Juga: Insiden Sriwijaya Air SJ182, Viral Percakapan Singkat Gambarkan Kondisi Penumpang Pesawat Kecelakaan

“Kondisi cuaca pada saat kejadian sedang dikoordinasikan dengan BMKG,” ucapnya.

Sementara itu, Menhub mengungkapkan terdapat sekitar 62 penumpang yang berada di dalam pesawat tersebut.

“Total penumpang 50 orang, bersama 12 kru, terdiri dari 43 dewasa, 7 anak-anak, dan 3 bayi,” tuturnya.

Baca Juga: Tak Ada Bendera Kuning, Rumah Afwan Sang Pilot Sriwijaya Air di Cibinong Ramai Didatangi Warga

Dia pun memohon doa dari seluruh masyarakat, agar proses pencarian dan penyelamatan dapat berjalan dengan lancar.

Selain itu, Budi Karya Sumadi menegaskan pihaknya akan melakukan koordinasi bersama pihak terkait di Bandara Soekarno-Hatta.

“Mohon doa restu dari seluruh masyarakat agar proses pencarian dan penyelamatan berjalan dengan lancar,” ucap dia.

Baca Juga: Captain Afwan Pilot Sriwijaya Air SJ182 yang Hilang Kontak Dikenal Alim, Ketua RT: Orangnya Baik

Diberitakan sebelumnya, Pesawat Sriwijaya Air dengan rute Jakarta-Pontianak dikabarkan hilang kontak, pada Sabtu, 9 Januari 2021. Terakhir terjadi kontak pada pukul 14.40 WIB.

Pesawat Boeing 737-524 dengan kode registrasi PK-CLC tersebut lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta pukul 14.36.

Tujuan pesawat Sriwijaya Air tersebut dikabarkan sedang menuju Bandara Supadio, Pontianak, Kalimantan Barat.

Baca Juga: Sriwijaya Air SJ 182 Hilang Kontak, Sandiaga Uno: Semoga Keluarga yang Ditinggalkan Diberi Ketabahan

Tetapi pesawat hilang kontak hanya 4 menit setelah lepas landas dari Bandara Soekarno Hatta.

Terakhir kali kontak Sriwijaya Air dengan air traffic control (ATC) terjadi saat pesawat tersebut melintasi bagian utara pulau Jawa.

Sementara itu, Sriwijaya Air memberikan keterangan bahwa pihaknya hinggah saat ini masih terus melakukan kontak dengan berbagai pihak, guna mendapat informasi mendetail tentang pesawat SJ 182 yang hilang kontak.

Baca Juga: Bikin Penasaran! Ramalan Mbak You di 2021 yang Jadi 'Kenyataan' usai Sriwijaya Air SJ182 Kecelakaan

Kemudian, manajemen Sriwijaya Air juga mengatakan bahwa pihaknya masih berkomunikasi dan menginvestigasi terkait dengan informasi hilangnya pesawat SJ 182.

"Sriwijaya Air sampai saat ini masih terus melakukan kontak dengan berbagai pihak terkait guna mendapatkan informasi lebih rinci terkait penerbangan SJ-182 rute Jakarta - Pontianak,” tulis keterangan resmi dari Sriwijaya Air seperti dikutip PRBogor.com dari PMJ News pada Sabtu, 9 Januari 2021.

Diketahui bahwa awak kabin pesawat SJ 182 terdiri dari pilot Kapten Didik Gunardi, kopilot Fadly Satrianto, serta 4 orang flight attendant atau pramugari, yaitu Yunni Dwi Saputri, Isti Yudha Prastika, Grislend Gloria Natalies, serta Oke Dhurrotul.***

Editor: Fitri Nursaniyah

Tags

Terkini

Terpopuler