Polisi Bakal Rutin Patroli Cegah Perang Sarung selama Bulan Ramadhan di Wilayah Bogor

- 14 Maret 2024, 22:00 WIB
Polisi meningkatkan patroli di wilayah Bogor untuk mencegah maling dan tawuran atau perang sarung, berkumpulnya geng motor, dan aksi kriminalitas lainnya selama bulan Ramadhan.
Polisi meningkatkan patroli di wilayah Bogor untuk mencegah maling dan tawuran atau perang sarung, berkumpulnya geng motor, dan aksi kriminalitas lainnya selama bulan Ramadhan. /Foto: Biro Humas /Polres Bogor

PEMBRITA BOGOR - Polres Kota Bogor akan rutin menggelar patroli selama bulan Ramadhan. Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi tawuran atau biasa disebut 'perang sarung' di wilayah Kota Bogor. Tah hanya itu, kejadian seperti hadirnya geng motor dan sahur on the road (SOTR) juga jadi perhatian pihak kepolisian.

Kasat Samapta Polres Bogor Iptu Yogi Nugraha menggelar apel di lapangan Polres Bogor guna menjalankan operasi patroli pada Kamis dini hari, 14 Maret 2024.

"Pada tahun sebelumnya saat bulan suci Ramadhan menjelang sahur biasanya anak muda melaksanakan Ronda Sahur SOTR dengan menggunakan pengeras suara yang berlebihan," kata Yogi saat memimpin apel persiapan patroli.

Polres Bogor mengadakan kegiatan apel malam sebelum melakukan patroli di sekitaran wilayah Kota Bogor dan Cibinong untuk mencegah tawuran atau perang sarung.
Polres Bogor mengadakan kegiatan apel malam sebelum melakukan patroli di sekitaran wilayah Kota Bogor dan Cibinong untuk mencegah tawuran atau perang sarung. /Foto: Biro Humas Polres Bogor

Polres Bogor kemudian langsung mengadakan patroli di sepanjang jalananan wilayah Bogor, terutama sekitaran Stadion Pakansari Cibinong atau kantor Pemda Cibinong di Jalan Tegar Beriman yang berpotensi terjadinya tindak kriminalitas, tempat berkumpulnya para geng motor, dan lokasi diadakannya tawuran antar remaja.

Baca Juga: Polisi Tangkap 2 Remaja Anggota Gangster di Gang Senyum Bantar Kambing Bogor, Diduga Habis Tawuran

Yogi juga mengimbau agar orang tua senantiasa memperhatikan aktivitas anaknya. Pihaknya juga terus meningkatkan patroli setiap malam.

"Untuk itu dihimbau kepada seluruh orang tua agar anak-anaknya pada pukul 22.00 malam WIB agar sudah berada dirumah agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan," kata Yogi.

Cegah Tawuran di Kota Bogor

Polres Bogor menggelar patroli malam di sejumlah wilayah Bogor dan Cibinong. Operasi itu untuk mencegah terjadinya tawuran hingga balap liar selama bulan Ramadhan.
Polres Bogor menggelar patroli malam di sejumlah wilayah Bogor dan Cibinong. Operasi itu untuk mencegah terjadinya tawuran hingga balap liar selama bulan Ramadhan. /Foto: Biro Humas Polres Bogor

Halaman:

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x