Ini Harapan Para Juara Lomba Twibbonize Kemerdekaan di SMANTIC terhadap Masa Depan Indonesia

- 20 Agustus 2021, 11:40 WIB
Nadya Mutiara Yasin pemenang Lomba Twibbonize bertema Kemerdekaan di SMANTIC.
Nadya Mutiara Yasin pemenang Lomba Twibbonize bertema Kemerdekaan di SMANTIC. /Pikiran Rakyat Bogor/Asep Syahmid

PR BOGOR - Nadya Mutiara Yasin, pelajar SMAN 3 Cibinong (SMANTIC) kelas XII Jurusan IPA VI yang terpilih sebagai juara pertama Lomba Twibbonize yang dilakukan dalam rangkaian HUT ke-76 RI di sekolahnya.

Nadya Mutiara Yasin dalam lomba Twibbonize kali ini memaparkan narasi tentang harapan kemerdekaan di saat ini untuk bangsa Indonesia kedepannya.

Ia mengatakan sebagai generasi penerus bangsa yang merasakan bagaimana perubahan yang terjadi di negeri ini, semangat dan harapan ibarat pelita di tengah kegelapan kondisi Indonesia saat pandemi Covid-19.

Baca Juga: Sinopsis Welcome to Waikiki Episode 12 Tayang di NET TV: Jun Ki Dapat Peran sebagai Pembawa Berita

Menurutnya, persatuan Indonesia lebih penting dari pada manuver politik.

"Semoga Indonesia dapat tumbuh dan bisa bersaing di kancah Internasional," ujar Nadya Mutiara Yasin kepada PikiranRakyat-Bogor.com pada Kamis, 19 Agustus 2021.

Pelajar yang bercita cita masuk Universitas Indonesia itu berharap Indonesia memiliki kekuatan baru untuk membangun perekonomian.

Disamping itu, kata Nadya, harapannya pemerintah Indonesia bisa mengeluarkan strategi kebijakan yang tepat sasaran dan efektif guna mensejahterakan masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Taliban Desak Persatuan Afghanistan, 5.200 Tentara Amerika Diturunkan untuk Menjaga Bandara Kabul

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x