Niat dan Tata Cara Sholat Idul Adha 2024, Lengkap dengan Bacaan Takbir Rakaat Pertama dan Kedua

7 Juni 2024, 13:15 WIB
Ilustrasi Sholat Idul Adha. /Foto: Novrian Arbi/ANTARA FOTO

PEMBRITA BOGOR - Umat Muslim di seluruh dunia melaksanakan ibadah kurban dengan menyembelih hewan tertentu sebagai bentuk pengorbanan dan ketaatan kepada Allah SWT.

Ibadah kurban ini menjadi salah satu momen penting dalam Idul Adha, di mana umat Muslim berbagi sebagian dari hartanya untuk berkurban demi memperingati kisah Nabi Ibrahim dan anaknya, Nabi Ismail.

Sebelum prosesi penyembelihan hewan kurban dimulai, umat Muslim menjalankan ibadah sholat Ied yang dilakukan pada pagi hari saat Hari Raya Idul Adha.

Sholat ini menjadi pembuka dari rangkaian perayaan Idul Adha dan memiliki tata cara serta niat khusus yang perlu diikuti.

Berikut niat dan tata cara pelaksanaan sholat Idul Adha.

Niat dan Tata Cara Sholat Idul Adha

Niat sholat Idul Adha harus diucapkan dengan penuh kesungguhan dan keikhlasan supaya amal ibadah kita diterima oleh Allah SWT.

Berikut adalah bacaan niat sholat Idul Adha dalam bahasa Arab:

أُصَلِّيْ سُنَّةً لعِيْدِ اْلأَضْحَى رَكْعَتَيْنِ (مَأْمُوْمًا/إِمَامًا) لِلّٰهِ تَعَـــالَى

Artinya: “Aku berniat shalat sunnah Idul Adha dua rakaat (menjadi makmum/imam) karena Allah ta’ala.”

Setelah niat diucapkan, tata cara pelaksanaan sholat Idul Adha dilanjutkan dengan takbiratul ihram, yaitu mengangkat kedua tangan sejajar dengan telinga dan mengucapkan "Allahu Akbar".

Ini diikuti dengan tujuh kali takbir tambahan, di mana setiap kali takbir, diselingi dengan bacaan seperti ini: "Subhânallâh, walhamdulillâh, walâ ilâha illallâh, wallâhu akbar, wa lâ haula walâ quwwata illâ billâhil ‘aliyyil azhîm."

Pada rakaat pertama, setelah takbir tambahan, dilanjutkan dengan membaca Surat Al-Fatihah dan kemudian Surat Al-A’la. Setelah itu, rukuk dengan tuma'ninah.

Setelah rukuk, dilanjutkan dengan i‘tidal, yaitu berdiri tegak kembali dengan tuma’ninah. Kemudian, sujud dengan tuma’ninah, duduk di antara dua sujud dengan tuma’ninah, dan sujud lagi dengan tuma’ninah.

Di rakaat kedua, lakukan lima kali takbir tambahan dengan bacaan yang sama seperti pada rakaat pertama.

Setelah itu, kembali membaca Surat Al-Fatihah dan diikuti dengan Surat Al-Ghasyiyah. Kemudian, gerakan sholat dilanjutkan dengan rukuk, i‘tidal, sujud, duduk di antara dua sujud, dan sujud kedua, sama seperti pada rakaat pertama.

Setelah menyelesaikan dua rakaat sholat Idul Adha dengan tata cara yang benar, ditutup dengan salam ke kanan dan ke kiri.

Baca Juga: Tata Cara Salat Idul Adha Terbaru 2024, Lengkap dengan Niat dan Bacaan Takbir

Dengan demikian, selesailah pelaksanaan sholat Idul Adha. Umat Muslim diharapkan menjalankan ibadah ini dengan penuh kesungguhan dan kekhusyukan, sebagai bentuk ketaatan dan syukur kepada Allah SWT.***

Editor: Muhammad Rizky Suryana

Tags

Terkini

Terpopuler