Polisi Pastikan Tak Tutup-tutupi Kasus Dugaan Tabrak Lari Mahasiswi di Cianjur

- 27 Januari 2023, 21:12 WIB
Selvi Amalia Nuraeni, mahasiswi Cianjur yang jadi korban tabrak lari mobil patwal Kepolisian.
Selvi Amalia Nuraeni, mahasiswi Cianjur yang jadi korban tabrak lari mobil patwal Kepolisian. /Yudi Junaidi/Instagram

PR BOGOR - Kasus dugaan tabrak lagi yang menewaskan mahasiswi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, menjadi sorotan. Ini karena muncul tudingan bahwa mobil yang menabrak mahasiswi bernama Selvi Amelia Nuraeni itu adalah iring-iringan polisi.

Namun, Kapolres Cianjur Ajun Komisaris Besar Polisi Doni Hermawan menegaskan, mobil sedan yang diduga menabrak korban dan langsung melarikan diri itu bukan rombongan kendaraan polisi yang kebetulan saat itu sedang melintas di tempat kejadian.

"Mobil yang melindas Selvi itu mobil sedan warna hitam merek Audi tipe A8, mobil tersebut tidak masuk dalam iring-iringan kendaraan polisi. Kami mendapatkan keterangan dari saksi mata dan hasil rekaman CCTV di sejumlah titik," kata Doni melansir ANTARA, Jumat 27 Januari 2023.

Baca Juga: Kapolres Cianjur Bantah Mahasiswi Cianjur Tewas Bukan Ditabrak Rombongan Patwal

Kepolisian Daerah Jawa Barat pun memastikan akan bertindak transparan dalam penyelidikan dan pengungkapan kasus dugaan tabrak lari ini.

Kepala Bidang Humas Polda Jawa Barat Komisaris Besar Polisi Ibrahim Tompo mengatakan saat ini pihaknya masih mendalami kasus tersebut.

"Kecelakaan yang terjadi di Cianjur pada Jumat pekan lalu ini betul-betul jadi atensi kita untuk kita ungkap, tidak ada hal-hal proses penyidikan atau penyelidikan yang akan kita tutup-tutupi ke publik," ujar Ibrahim.

Baca Juga: Gempa Terkini Cianjur 24 Januari 2023, Berkekuatan Magnitudo 4,3

"Beberapa data atau informasi akan kita klarifikasi kembali untuk memastikan kendaraan yang menabrak mahasiswi itu," tuturnya.

Polisi akan memeriksa seluruh kendaraan yang diduga terlibat dalam kecelakaan itu termasuk mobil angkutan kota.

Halaman:

Editor: Citra Nuraini

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x