Melintas di Puncak Bogor Ribuan Warga Non Jawa Barat Dicegat Petugas, Wajib Ikut Rapid Test

- 20 Juni 2020, 16:55 WIB
PELAKSANAAN rapid test massal di kawasan wiasata Gunung Mas, Puncak, Cisarua, Kabupaten Bogor. Pelaksanaan rapid tes massal ini dilaksanaan Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Jawa Barat.*/Amir Faisol/PR
PELAKSANAAN rapid test massal di kawasan wiasata Gunung Mas, Puncak, Cisarua, Kabupaten Bogor. Pelaksanaan rapid tes massal ini dilaksanaan Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Jawa Barat.*/Amir Faisol/PR /

 

 

PR BOGOR - Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Jawa Barat melaksanakan tes massal virus corona di kawasan Puncak Bogor, Sabtu 20 Juni 2020.

Pelaksanaan tes massal ini sejalan dengan target Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil yang menyasar pencegahan virus corona di tempat-tempat wisata berkenaan dengan dimulainya adaptasi kebiasaan baru (AKB) di daerahnya.

Koordinator Divisi Deteksi Dini dan Pelacakan, Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Jawa Barat, Dedi Mulyadi mengatakan, sasaran pelaksanaan rapid test ini diutamakan bagi pengunjung non Jabar yang dikhawatirkan membawa virus corona di daerahnya.

Baca Juga: Bangkitkan Perekonomian Jawa Tengah di Tengah Pandemi Corona, Ganjar Pranowo Fokus Ekonomi Desa

Sebanyak 2000 alat tes corona yang tersebar di empat lokasi, yakni, Masjid Harakatul Jannah Gadog, area wisata Gunung Mas dan area Masjid Atta'awun, serta Segar Alam Cipanas disediakan untuk mendeteksi pengunjung.

Demikian disampaikan Dedi Mulyadi kepada Pikiranrakyat-bogor.com saat ditemui di tempat pelaksanaan rapid test di area Gunung Mas, Sabtu 20 Juni 2020.

"Kita pastikan bahwa mereka tidak membawa penyebaran Covid-19 baru di Jabar," kata Dedi Mulyadi.

Halaman:

Editor: Amir Faisol


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x