Kenali Gejala Sepsis, Penyakit yang Diderita Wimar Witoelar

19 Mei 2021, 10:50 WIB
Gejala sepsis, penyakit yang diderita Wimar Witoelar sebelum akhirnya tutup usia pada 19 Mei 2021. /Instagram.com/@wimarwitoelar

PR BOGOR - Berita duka kembali menyelimuti Tanah Air. Mantan juru bicara Presiden RI ke-4 Aburrahman Wahid atau Gus Dur, Wimar Witoelar meninggal dunia.

Wimar Witoelar meninggal dunia hari ini 19 Mei 2021 pukul 9.00 WIB.

Wimar Witoelar sempat menjalani perawatan di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta.

Dikutip bogor.pikiran-rakyat.com dari Antara, kabar duka tersebut dikonfirmasi oleh Direktur InterMatrix Erna Indriana.

Baca Juga: Fakta atau Hoaks: Anies Baswedan Dikabarkan Siap Pimpin Palestina Lawan Pasukan Israel, Simak Faktanya

"Terima kasih doanya untuk semua teman-teman dan sahabat WW (Wimar Witoelar) di mana pun berada. Mohon dimaafkan segala kesalahan WW. WW sudah pergi menghadap Tuhan YME dengan tenang pukul 09.00 pagi ini, Rabu 19 Mei 2021," tulis Erna dalam pesan tersebut.

Wimar Witoelar meninggal akibat sepsis atau komplikasi akibat infeksi yang dapat menimbulkan tekanan darah turun atau adanya kerusakan pada banyak organ.

Kedua hal tersebut dapat menimbulkan kematian bagi penderita sepsis.

Dilansir dari Healtline, Sepsis muncul ketika sistem kekebalan tubuh ini melawan infeksi secara tidak terkendali.

Baca Juga: PPDB Online Kabupaten Malang 2021, Cara Daftar PPDB Online SMP Jalur Zonasi di malangkab.siap-ppdb.com

Sepsis berkembang ketika bahan kimia yang dilepaskan sistem kekebalan ke aliran darah untuk melawan infeksi menyebabkan peradangan di seluruh tubuh.

Kasus sepsis yang parah dapat menyebabkan syok septik, yang merupakan keadaan darurat medis.

Lantas bagaimana gejala sepsis?

Sebelumnya diketahui ada tiga tahap sepsis, di antaranya sepsis, sepsis berat, dan syok septik.

Gejala sepsis

- Demam di atas 101 F (38 derajat Celsius) atau suhu di bawah 96.8 F (36 derajat Celsius)

- Detak jantung lebih tinggi dari 90 detak per menit

- Tingkat pernapasan lebih tinggi dari 20 napas per menit

- Kemungkinan atau infeksi yang dikonfirmasi

Baca Juga: Lirik Lagu OST Doom At Your Service Berjudul Breaking Down, Lengkap dengan Terjemahan Bahasa Indonesia

Gejala sepsis parah

Sepsis parah terjadi bila ada kegagalan organ. Anda biasanya merasakan satu atau lebih dari tanda-tanda berikut untuk didiagnosis dengan sepsis parah.

- Bercak kulit yang berubah warna
- Penurunan buang air kecil
- Perubahan kemampuan mental
- Jumlah trombosit rendah (sel pembekuan darah)
- Masalah pernapasan
- Fungsi jantung abnormal
- Menggigil karena penurunan suhu tubuh
- Ketidaksadaran
- Kelemahan ekstrim

Baca Juga: Teaser Butter BTS Trending di YouTube, ARMY Dibuat Terpesona dengan Gaya Vintage Para Member

Gejala syok septik

Gejala syok septik meliputi gejala sepsis yang parah, ditambah tekanan darah yang sangat rendah.***

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Healtline

Tags

Terkini

Terpopuler