Marvel Shang-Chi and The Legend of The Ten Rings Pecahkan Rekor pada Penanyangan Perdana, Segini Pendapatannya

- 4 September 2021, 09:03 WIB
Film terbaru Marvel Cinematic Universe atau MCU, Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings akan tayang di bioskop.
Film terbaru Marvel Cinematic Universe atau MCU, Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings akan tayang di bioskop. /Dok. Varienty

PR BOGOR - Film terbaru Marvel Cinematic Universe atau MCU, Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings tayang perdana di bioskop pada 3 September 2021.

Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings memulai debutnya dengan meraup 8,8 juta dolar Amerika atau setara dengan Rp125 milyar pada Kamis malam.

Box office yang diraih Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings merupakan jumlah yang mengesankan dengan pratinjau tertinggi kedua selama pandemi Covid-19.

Baca Juga: Saksikan Wawancara Spesial BTS Bersama Chris Martin Coldplay di YouTube, Catat Tanggalnya ARMY!

Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings berada di belakang Black Widow yang tayang perdana dua bulan lalu yang meraup 13,2 juta dolar Amerika.

Diperkirakan, Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings akan meraup sekitar $45 juta hingga $50 juta di box office domestik, tetapi jumlah itu bisa naik lebih tinggi mengingat hasil pratinjau yang luar biasa.

Film ini tidak hanya menandai tonggak sejarah representasi Asia dalam film superhero, tetapi juga menghadapi tantangan box office yang signifikan.

Baca Juga: NCT 127 Rilis Teaser Terbaru Jelang Comeback, Taeyoung cs Tampil Ceria dan Penuh Warna

Penyebaran virus Covid-19 varian delta telah membuat penonton bioskop resah untuk kembali ke bioskop dan menekan penjualan tiket untuk tarif blockbuster.

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah