Seperti Apa Rumah yang Baik dalam Pandangan Islam?

- 14 Oktober 2021, 13:50 WIB
Ilustrasi Rumah - Rumah Yang baik Menurut Pandangan Islam Mulai dari Desain Hingga Posisi Bagunannya
Ilustrasi Rumah - Rumah Yang baik Menurut Pandangan Islam Mulai dari Desain Hingga Posisi Bagunannya /unsplash.com

Ini rumah yang baik dalam pandangan islam, ada 6 posisi rumah yang sesuai dengan ajaran islam:

Posisi bangunan rumah

Rumah diposisikan menghadap kearah kiblat. Hal ini bertujuan agar penghuni rumah maupun tamu yang datang dapat dengan mudah mengetahui arah kiblat.

Untuk mengetahui arah kiblat yang pasti, seorang muslim dapat mengikuti arah bangunan sebuah masjid atau mushola yang ada dilingkungan sekitarnya.

Selain itu arah sebuah rumah seorang muslim juga harus memperhatikan arah cahaya, mata angin dan sebagainya agar rumah mendapatkan cukup penerangan dan sirkulasi udara yang baik sehingga dapat menghemat energi dan lebih efisien.

Baca Juga: Apa Itu Halloween? Berikut Sejarah dan Makna yang Harus Kamu Ketahui

Posisi kamar tidur

Kamar tidur adalah salah satu ruangan penting dalam sebuah rumah karena di ruangan ini seorang muslim beristirahat dan melakukan aktifitas pribadi lainnya.

Posisi kamar tidur dalam islam juga memiliki aturan yakni ruangan yang bisa diletakkan tempat tidur didalamnya dan jika seseorang tidur maka kepalanya akan berada di kiblat dan kakinya akan menghadap ke arah lainnya. Hindari untuk meletakkan tempat tidur atau memposisikan ruangan dimana kaki akan menghadap kiblat saat ia tertidur.

Selain itu tempat tidur sebaiknya diposisikan sedemikian rupa agar penghuninya bisa tidur menghadap arah kanan sesuai dengan cara tidur Rasulullah SAW.

Halaman:

Editor: Muhamad Gilang Priyatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah