Deretan Keanehan Tim Kamboja di SEA Games 2023, Ramai Disorot Penonton

- 11 Mei 2023, 14:06 WIB
SEA Games  2023 Kamboja.
SEA Games 2023 Kamboja. /

Tujuh dari 11 negara Asia Tenggara mengikuti cabor Pencak Silat, yaitu Kamboja, Indonesia, Malaysia, Brunei Darussalam, Vietnam, Thailand, Singapura, Filipina, dan Laos.

Melansir khmertimeskh, Kamis 11 Mei 2023, Non Sromachkroham meraih medali emas di Kekas Tanding Putra U45. Di kelas ini, Indonesia lewat Bayu Lesmana mendapatkan medali perak, dan Malaysia lewat Muhamamd Khairul Shaddad meraih medali perungggu.

Baca Juga: 29 Atlet Seleknas Divisi Mobile Legends untuk SEA Games 2023, Ini Daftar Namanya

Kemenangan Non terbilang mulus karena ia diklaim meraih medali emas tanpa perlawanan. Utas viral dari akun @Thitipan_Mafia menerangkan bahwa di babak semifinal, Non menang dan berhasil melaju ke final karena atlet dari Mayalsia tidak mau bertanding.

Selanjutnya, di laga final, atlet Indonesia Bayu Lesmana walk out (WO) dari pertandingan sehingga Non secara otomatis jadi juara.

Kabarnya, Bayu Lesmana WO karena paksanaan. Hal ini terungkap dari sebuah rekaman video call dari akun Instagram @i.paramour yang kemudian viral di media sosial.

Atlet Pencak Silat Indonesia, Bayu Lesmana.
Atlet Pencak Silat Indonesia, Bayu Lesmana. Instagram/i.paramour

Baca Juga: Daftar 36 Cabang Olahraga SEA Games 2023 Kamboja

"Kalian renggut semuanya. Tuan rumah luar biasa, kalian ancam untuk mendapatkan satu keping emas dari seorang Bayu. Kalian paksa Bayu Lesmana walk out cuma untuk mendapatkan emas!! Jangan pernah dzalim, dan kalian saya sebut zalimin (orang yang melakukan perbuatan itu). Apa yang kalian bawa tidak akan nikmat dan barokah!," tulisnya.

Halaman:

Editor: Citra Nuraini

Sumber: SPIN PH


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x