Juventus Dikalahkan Barcelona di Kandang, Andrea Pirlo Akui Bianconeri Beda Level dengan Blaugrana

29 Oktober 2020, 12:06 WIB
Manajer Juventus, Andrea Pirlo.* /instagram.com/juventus/

PR BOGOR - Juventus harus mengakui keunggulan Barcelona di matchday kedua Liga Champions.

Juventus harus mengakui kekalahan dengan skor 0-2 dari Barcelona pada Kamis, 29 Oktober 2020 dini hari waktu Indonesia.

Kekalahan Juventus atas Barcelona ini berkat gol dari Ousmane Dembele dan eksekusi penalti dari Lionel Messi di masa injury time.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Presiden Jokowi Menyatakan Sanggup Menjadi Dokter?

Selanjutnya pelatih dari Juventus, Andrea Pirlo mengakui jika Juventus berbeda level dengan Barcelona.

Dikutip dari football-italia, Pirlo menjelaskan jika saat ini Juventus dihuni oleh pemain muda.

Pirlo berharap selanjutnya pemain-pemain Juventus bisa mencapai level dimana mereka sejajar dengan Barcelona.

Baca Juga: Megawati Remehkan Milenial, Ernest Prakasa Bela: Generasi Sekarang Lincah Beda dengan Jaman Mega

Ia meyakini pemain-pemainnya akan berkembang dan selanjutnya bisa selevel dengan Barcelona.

"Klub sepakbola memiliki era, kami memiliki pemain besar dengan banyak pengalaman internasional. Sekarang kami kebanyakan dihuni oleh pemain muda, adi itu akan membutuhkan waktu untuk mencapai level itu."

"Mereka mencoba untuk membuat sesuatu di sini, tapi kami harus bekerja dan berkembang sampai kami bisa bermain di level Barcelona," ungkap Pirlo.

Sejauh ini Juventus tengah mengalami krisis kemenangan setelah selama musim ini baru mendapatkan dua kemenangan. ***

Editor: Aldi Sultan

Sumber: football-italia

Tags

Terkini

Terpopuler