Jokowi Naik Tank Amfibi BMP-3F saat HUT ke-78 TNI, Mesin Perang Andalan Rusia

- 5 Oktober 2023, 14:39 WIB
Presiden Joko Widodo (tengah) bersama Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono (kiri) mengecek kesiapan pasukan saat upacara HUT ke-78 TNI di Lapangan Silang Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta, Kamis (5/10/2023).
Presiden Joko Widodo (tengah) bersama Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono (kiri) mengecek kesiapan pasukan saat upacara HUT ke-78 TNI di Lapangan Silang Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta, Kamis (5/10/2023). /ANTARA FOTO/Fauzan

BMP-3F memiliki 27 tenaga kuda, mesinnya mampu mencapai kecepatan hingga 72 kilometer per jam di jalan pedesaan maupun aspal biasa, 45 kilometer per jam di luar jalan, dan 10 kilometer per jam di perairan hingga gelombang skala Beauford II.

Baca Juga: Catat! WhatsApp Tidak Bisa Lagi Dipakai di 18 HP Android ini Mulai 24 Oktober 2023, Berikut Daftarnya

BMP-3F termasuk dalam kelas kendaraan tempur infanteri berat, dengan sistem perlindungan persenjataan aktif, dan bodi serta kubah meriamnya terbuat dari alumunium diperkeras untuk tahan karat.

Selain di impor, Indonesia juga memiliki PT Pindad sebagai produsen senjata yang mampu memproduksi tank berukuran medium dan diberi nama Tank Harimau. Harga tank ini bisa mencapai sekitar USD 135 juta atau sekitar Rp1,8 triliun.

Melansir dari Antara, tema upacara adalah TNI Patriot NKRI Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju. Upacara ini melibatkan sebanyak 4.630 prajurit dan 130 alutsista dari tiga matra yang terlibat dalam Upacara Parade dan Defile HUT Ke-78 TNI.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Bogor Terbaru 2023, Cocok untuk Liburan Keluarga

Presiden, para tamu undangan, dan masyarakat dapat menikmati parade ratusan alutsista TNI mulai dari rudal-rudal hingga sistem senjata, pesawat nirawak (drone), kendaraan tempur (ranpur), kendaraan taktis (rantis), mobil-mobil, motor listrik, tank amfibi marinir.

Sebelum upacara perayaan puncak, para petinggi TNI melakukan ziarah makam para pahlawan nasional RI di kompleks Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu, 4 Oktober 2023.

Dalam kesempatan itu, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono tidak hadir lantaran berziarah ke makam Jenderal Besar Soedirman di Yogyakarta. Untuk ziarah ke TMP Kalibata, Panglima TNI diwakilkan oleh Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen TNI Bambang Ismawan.

Baca Juga: Resep Pisang Goreng Crispy, Nikmat Dihidangkan Pagi dan Sore Hari

Halaman:

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah