Indonesia Catat Tambahan Kasus Tertinggi Sepanjang Pandemi Covid-19, Hari Ini Capai 2.657 Orang

- 9 Juli 2020, 20:22 WIB
ILUSTRASI virus corona.*
ILUSTRASI virus corona.* /pixabay

PR BOGOR - Pemerintah Indonesia mencatat tambahana kasus wabah Covid-19 harian tertinggi secara harian selama masa pandemi virus corona.

Per Kamis 9 Juli 2020, tambahan kasus Covid-19 di Indonesia mencapai 2.657 kasus tersebar di sebagian wilayah.

Dengan tambahan ini, total kasus positif Covid-19 di Indonesia hingga Kamis 9 Juli 2020 pukul 12.00 WIB mencapai total 70.736 kasus.

Baca Juga: Buronan Pembobol BNI Diekstradisi, Yasonna Laoly Ditanyai Apakah Harun Masiku harus Tunggu 17 Tahun?

"Kita mendapatkan kasus terkonfirmasi positif sebanyak 2.657 orang, sehingga kasus ini akumulasinya sekarang 70.736 orang," kata Achmad Yurianto dalam konferensi video yang diadakan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Jakarta, Kamis.

Sementara untuk jumlah pasien yang dinyatakan sembuh dari Covid-19 mencapai 1.066 orang dan totalnya mencapai 32.651 orang.

Dan untuk jumlah korban meninggal hari ini bertambah 58 orang sehingga jumlah keseluruhan kasus meninggal akibat Covid-19 mencapai 3.417 orang.

Baca Juga: Hari Ini Tambahan Kasus Covid-19 di Jawa Barat Capai 962 Lampaui Jatim, Begini Respon Ridwan Kamil

Pemantauan ketat dilakukan terhadap 38.498 orang dalam pemantauan (ODP) dan 13.732 pasien dalam pengawasan.

Achmad Yurianto menuturkan tambahan kasus positif baru terbanyak dari Provinsi Jawa Barat dengan jumlah 962 kasus.

Achmad Yurianto kembali menyampaikan kinerja data kesehatan di Graha BNPB, Kamis 8 Juli 2020 / Zonabanten.com
Achmad Yurianto kembali menyampaikan kinerja data kesehatan di Graha BNPB, Kamis 8 Juli 2020 / Zonabanten.com

"Kita mendapat tambahan yang cukup banyak, dari Provinsi Jawa Barat 962 kasus," ujarnya.

Baca Juga: Menolak Lupa 2 Jenderal Polisi dalam Kasus Buronan 17 Tahun Pembobol Bank BNI Maria Pauline Lumowa

Selanjutnya, kasus baru positif muncul di Jawa Timur dengan jumlah 517 kasus, sedangkan 263 orang dilaporkan sembuh dari Covid-19.

Kemudian 284 kasus positif Covid-19 baru dilaporkan di Provinsi DKI Jakarta dan 221 orang sembuh dari Covid-19.

Di Sulawesi Selatan, 130 kasus positif Covid-19 baru muncul dan 189 orang dilaporkan sembuh. Di Sulawesi Utara muncul 126 kasus positif baru dan 27 orang sembuh, selanjutnya Jawa Tengah melaporkan 120 kasus positif Covid-19 baru dan 30 orang sembuh.

Baca Juga: Lambat Belanjakan Anggaran, Prabowo Subianto dan Mendikbud Nadiem Makarim Diomeli Presiden Jokowi

Sedangkan di Kalimantan Selatan mencatat 108 kasus positif Covid-19 baru dan 23 orang sembuh. Di Sumatera Utara terdapat 108 kasus positif baru dan 11 orang sembuh.

Achmad Yurianto mengatakan 19 provinsi melaporkan kasus di bawah 10 kasus dan hanya empat provinsi yang melaporkan tidak ada penambahan kasus.

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyebut, klaster ini memudahkan Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 lantaran berada dalam satu lingkaran yang sama.

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil kini tengah berjuang menanggulangi krisis Covid-19.*/instagram/@ataliapr
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil kini tengah berjuang menanggulangi krisis Covid-19.*/instagram/@ataliapr

Baca Juga: Lambat Belanjakan Anggaran, Prabowo Subianto dan Mendikbud Nadiem Makarim Diomeli Presiden Jokowi

Secara teknis penambahan kasus Covid-19 bisa dilokalisir dan memudahkan untuk dilakukan karantina.

 

Ridwan Kamil menyebut, kini gugus tugas sedang lakukan tracing-testing kepada keluarga dan warga di sekitar lokasi.

"Jabar hari ini meng update 962 kasus yang mayoritas datang dari kluster institusi kenegaraan. Karena berada di satu titik, secara teknis bisa dilokalisir dan memudahkan karantina," tulis Ridwan Kamil.

Baca Juga: Usai Marah-marah hingga Ancam Reshuffle, Jokowi Sindir Menteri: 3 Bulan WFH Kayak Cuti Malahan

"Gugus Tugas sedang lakukan tracing-testing kepada keluarga dan warga di sekitar lokasi. #covidjabar," imbuhnya.***

Editor: Amir Faisol


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x