Hari Ini AHY Bawa Rombongan 34 DPD dan Majelis Tinggi Partai Demokrat ke Kemenkumham

- 8 Maret 2021, 08:05 WIB
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) /ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah

PR BOGOR - Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersama 34 DPD dan Majelis Tinggi Partai Demokrat akan mendatangi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkum Ham) pada hari ini Senin, 8 Maret 2021.

Ketua Umum Partai Demokrat, AHY dan rombongan ke Kemenkum Ham membawa bukti bahwa pelaksanaan Kongres Luar Biasa (KLB) di Deli Serdang merupakan ilegal.

AHY mengaku miliki bukti kuat dari sisi legalitas kepemimpinannya di Partai Demokrat sesuai AD/ART.

Baca Juga: Hasil Liverpool vs Fulham: Lawan Tim Papan Bawa Saja Tak Mampu, Jurgen Klopp Singgung Mentalitas

"Kita akan menyampaikan bagaimana sikap Partai Demokrat menghadapi KLB abal-abal ini dengan segala bukti yang kita miliki," kata anggota Majelis Tinggi Partai Demokrat, Syarief Hasan di DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Minggu, 7 Maret 2021.

AHY bersama rombonganakan berangkat bersama-sama dari DPP Partai Demokrat sekitar pukul 08.30 WIB.

Syarief mengatakan, akan memperlihatkan semua dokumen kepada Kemenkum Ham.

Baca Juga: UPDATE Kode Redeem FF Terbaru Hari Ini 8 Maret 202, Garena Bagi-bagi Hadiah

Dia akan membuktikan bahwa apa yang dilakukan KLB Deli Serdang merupakan tindakan pelanggaran hukum.

Halaman:

Editor: Rizki Laelani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x