Jokowi Ungkap Apa yang Dirasakan Usai Disuntik Vaksin Covid-19 dari China

- 13 Januari 2021, 17:11 WIB
Presiden Jokowi mendapat vaksinasi Covid-19 perdana hari ini, Rabu 13 Januari 2021.*
Presiden Jokowi mendapat vaksinasi Covid-19 perdana hari ini, Rabu 13 Januari 2021.* /Sekretariat Presiden/


PR BOGOR – Kepala Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono memastikan kondisi Presiden RI Joko Widodo dalam kondisi fit saat dilakukan penyuntikan vaksin Covid-19.

Saat proses vaksinasi Dokter Kepresidenan bertanya kepada Jokowi apakah pernah terinfeksi Corona atau tidak.

Bahkan sang dokter terlihat sedikit gugup saat memberi suntikan ke Jokowi pada Rabu 13 Januari 2021.

Baca Juga: Akses Live Streaming Ikatan Cinta Malam Ini Rabu, 13 Januari 2021: Apa yang akan Dilakukan Michelle?

Terlihat tekanan darah pada mantan Gubernur DKI ini tercatat 130/67.

Tekanan darahnya itu menurut Jokowi agak berbeda, biasanya di angka 70/110.

Dokter juga menanyakan riwayat kesehatan penyakit lain seperti ginjal dan diabetes.

Keseluruhan pertanyaan dokter, dijawab tidak oleh Jokowi.

Namun Jokowi mengatakan sempat mengalami batuk ringan atau kecil selama 7 hari terakhir.

Pengecekan umum kondisi kesehatan juga dilalui Jokowi sebelum menjalani vaksinasi.

Baca Juga: NASA Umumkan Temuan KOI-5Ab yang Memiliki 3 Bintang

Tidak hanya Jokowi, para menteri dan petinggi lembaga negara, tokoh hingga pedagang juga menerima vaksin Sinovac.

Beberapa di antaranya Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Panglima TNI Hadi Tjahjanto, Kapolri Idham Azis dan Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Daeng Faqih.

Setelah dilakukannya vaksinasi perdana di Istana Kepresidenan akan dilakukan juga vaksinasi di seluruh Kabupaten dan Kota, terutama Kepala Daerah dan juga tenaga kesehatan yang ada di daerah tersebut.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta Malam Ini Rabu, 13 Januari: Apakah Mama Rosa akan Ceritakan Soal Roy ke Andin?

Perlindungan yang utama adalah dengan disiplin 3M yakni menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak serta menjauhi kerumunan.

Vaksin dan vaksinasi adalah penyempurna upaya untuk menghentikan pandemi Covid ini.

Sebelumnya, Jokowi menjalani proses vaksinasi Covid-19 di Istana Kepresidenan, Jakarta sekitar pukul 09.00 WIB pada Rabu, 13 Januari 2021.

Heru Budi Hartono menyebut proses vaksinasi Presiden Jokowi dan beberapa perwakilan sengaja disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden.

Heru mengatakan, menghadapai suntik vaksinasi Covid-19, tidak ada persiapan khusus yang dilakukan Presiden Jokowi.

Meski begitu, kata Heru, saran dari tim dokter, agar seluruh pihak yang akan divaksin Covid-19 harus tidur cukup dan sarapan terlebih dahulu.

Heru juga memastikan kondisi tubuh presiden cukup fit dan sehat untuk menjalani vaksinasi Covid-19 hari ini.

Pihak Istana, telah berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta sebagai pihak penyelenggara vaksinasi.

Pemberian vaksin dinilai sebagai salah satu upaya paling efektif untuk mengatasi pandemi Covid-19 yang telah berlangsung selama lebih dari setahun.

Di mana vaksinasi merupakan proses di dalam tubuh, ketika seseorang menjadi kebal atau terlindungi dari suatu penyakit tertentu, seperti virus Covid-19 saat ini.

Jika suatu saat terpapar virus Covid-19, maka di dalam tubuh akan mengenali virus tersebut dan membentuk kekebalan.

Sehingga, tidak akan mengalami sakit yang berat. Namun, vaksin ini bukan untuk mengobati dari virus Covid-19, melainkan pencegahan.***

Editor: Rizki Laelani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x