Penjual Kopi Ditetapkan Sebagai Saksi Kematian Editor Metro TV, Bang Amir Kini Diperiksa Kepolisian

15 Juli 2020, 10:54 WIB
MESKI sempat diduga singgah ke warkop dekat TKP, pemilik warung tak tahu menahu keberadaan Editor Metro TV Yodi Prabowo.* /Kolase pixabay dan Antaranews


PR BOGOR - Kerja keras kepolisian mengungkap misteri kemarian editor Metro TV Yodi Prabowo yang jasadnya ditemukan di pinggir Tol JORR.

Dikutip Pikiranrakyat-bogor.com dari RRI, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol. Yusri Yunus mengatakan, sudah ada 23 orang saksi diperiksa kepolisian termasuk pemilik warung yang berada di sekitar lokasi ditemukannya Yodi Prabowo.

Menurut Yusri, selain memeriksa pemilik warung, pihaknya juga melakukan pemeriksaan terhadap kekasih korban.

Baca Juga: Kala Pelanggan Maki-maki Ojol yang Mirip Soeharto hingga Bicara 'Kotor' Lantaran Pesanan Lama Datang

"Sudah ada 23 saksi yang doperiksa, termasuk orang-orang terdekat korban, seperti teman kantor, pemilik warung (yang ada di lokasi ditemukannya mayat) dan juga pacar yang bersangkutan," ujar Yusri Yunus.

Yusri Yunus mengatakan, berdasarkan pengakuan pemilik warung, dia kenal dengan korban, korban juga diakuinya sering datang ke warung itu.

"Dari keterangan saksi-saksi yang ada, termasuk di warung ambil keterangan bahwa memang korban sering ke situ (warung). Pemilik warung kenal dengan korban. Karena itu ini masih didalami semuanya," tuturnya.

Baca Juga: Hana Hanifah Sudah Pulang ke Jakarta Usai Tersandung Kasus Prostitusi Online, Begini Harapan Manajer

Lebih lanjut, Yusri Yunus mengatakan, kemungkinan besar saksi-saksi yang akan dilakukan pemeriksaan bertambah seiiring perkembangan penyelidikan dan penyidikan kasus.

"Ada beberapa keterangan yang memang masih harus kita kembangkan dan kemungkinan akan bertambah lagi saksi-saksi nanti," pungkasnya.

Memasuki hari keempat penyelidikan kasus kematian editor video Metro TV Yodi Prabowo, Polda Metro Jaya menurunkan Tim Buser untuk melakukan penyelidikan.

Baca Juga: Begini Sifat Asli Member BTS, Meski RM Tampak Kharismatik on Stage Ternyata Berbeda di Backstage

Tim Buser diturunkan untuk membantu Polres Metro Jakarta Selatan menyelesaikan kasus kematian Yodi Prabowo.

“Dari pihak Polda Metro Jaya kita turunkan Tim Buser untuk membantu penyelidikan,” ujar Yusri Yunus.

Tim Polda Metro Jaya nantinya akan melakukan tugas yang berbeda. Dengan bantuan ini diharapkan kasus tersebut dapat segera terungkap.

Baca Juga: Singapura Negara Asia Tenggara Pertama Alami Resesi Ekonomi Imbas Corona, Peringatan Bagi Indonesia?

“Semuanya akan kita datangi. Makanya kita tetap cari keterangan, kumpullan bukti, saksi,” katanya.

Kabarnya, aksi pembunuhan Yodi Prabowo disebutkan sempat terekam kamera pengintai atau Closed Circuit Television (CCTV). Polisi kini tengah memeriksa rekaman CCTV yang berada di sekitar tempat kejadian perkara (TKP).

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Polisi Yusri Yunus (dua dari kanan) saat memberikan keterangan terkait kabar meninggalnya tersangka Francoise Abella Camille, di Polda Metro Jaya pada Senin, 13 Juli 2020.*

"Kita sudah mengambil CCTV yang ada di pinggir jalan tol," ujar Yusri Yunus.

Selain itu, penyidik kepolisian juga masih mencari kamera pengawas lainnya selain CCTV di sekitar TKP yang kemungkinan bisa memberi petunjuk dalam kasus tersebut.

Baca Juga: Peringatan Bagi Warga Bogor! Siap-siap Per 27 Juli Tak Kenakan Masker Kena Denda Rp150.000

Yusri Yunus mengatakan, saat ini rekaman CCTV tersebut sedang diselidiki oleh tim khusus Polda Metro Jaya.

"CCTV sudah kita ambil, kita masih mencari CCTV yang lain lagi. Baru kemarin kita ambil ini sedang kita dalami," katanya.

Dia pun berharap para penyidik bisa menemukan titik terang agar bisa segera mengungkap kasus ini.

Baca Juga: Hari Ini Terjadi Fenomena 'Istiwa A'dham', Apa Itu? Bagi Umat Muslim Saatnya Cek Arah Kiblat

"CCTV saat ini tengah diselidiki melalui tim khusus yang dibentuk oleh Pak Kapolda ini. Mohon doanya teman-teman semuanya semoga kita bisa ungkap semua," ungkapnya.***

Editor: Amir Faisol

Sumber: RRI

Tags

Terkini

Terpopuler