Jembatan Otista Bogor Kapan Selesai? Bima Arya Sebut Pertengahan Desember 2023 Siap Dibuka

- 11 Desember 2023, 15:25 WIB
Sejumlah pekerja menyelesaikan proyek pembangunan Jembatan Otto Iskandardinata (Otista) di Kota Bogor, Jawa Barat, Kamis (7/12/2023).
Sejumlah pekerja menyelesaikan proyek pembangunan Jembatan Otto Iskandardinata (Otista) di Kota Bogor, Jawa Barat, Kamis (7/12/2023). /FOTO: ANTARA/Arif Firmansyah

PEMBRITA BOGOR - Wali Kota Bogor Bima Arya memastikan perbaikan atau revitalisasi Jembatan Otista selesai pada pertengahan Desember 2023. Dia menyebut, jembatan baru akan dibuka usai uji pengecekan kekuatan beton jembatan. "Kita pastikan ada tahapan untuk memastikan kekuatan dari beton ya," kata Bima dikutip dari ANTARA, Senin, 11 Desember 2023.

Pada Sabtu lalu, Bima melakukan rapat koordinasi dengan Forkopimda di sekitaran lokasi Jembatan Otista. Katanya, pembangunan kembali jembatan sudah sesuai dengan rencana untuk bisa diresmikan di penghujung 2023. Pemerintah Kota Bogor saat ini sudah mengikuti semua proses yang diperlukan untuk menjamin jembatan dapat dipakai sesuai dengan ketentuan berlaku.

Bima menuturkan, untuk memasuki tahapan layak fungsi jalan usia beton, minimal harus berusia 21 hari sampai 28 hari untuk bisa dilakukan uji beban.

"Jadi nanti begitu umur beton, atau usia beton itu cukup, diperkirakan tanggal 15 Desember itu kita rencanakan akan melakukan fase uji beban. Jadi ada aturan itu, harus melalui seperti itu," katanya.

Baca Juga: Bima Arya Respons Keputusan MK soal Kepala Daerah di Bawah Usia 40 Tahun Bisa Maju Pilpres, Begini Katanya

Nantinya, lanjut Bima, apabila semua tahapan uji laik fungsi jalan dilalui, selanjutnya akan ditentukan Jembatan Otista Bogor apakah sudah bisa digunakan dan dilalui kendaraan.

"Jadi nanti begitu umur beton, atau usia beton itu cukup, diperkirakan tanggal 15 Desember itu kita rencanakan akan melakukan fase uji beban. Jadi ada aturan itu, harus melalui seperti itu," katanya.

Jika Jembatan Otista Selesai, SSA Kembali Diberlakukan

Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto saat meninjau Jembatan Otista, Sabtu (9/12/2023) sore.
Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto saat meninjau Jembatan Otista, Sabtu (9/12/2023) sore. /Foto: dok. Pemkot Bogor

Bima mengatakan, saat ini pekerja sedang melakukan perapihan di sayap jembatan dengan dilakukan pemadatan badan jalan. Hal itu dilakukan sambil menunggu usia beton cukup dilakukan uji laik fungsi jalan.

Halaman:

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x