Raih Penghargaan Kota Layak Anak (KLA) 2023, Walikota Bogor Bima Arya Nyatakan Masih Banyak PR

- 25 Juli 2023, 07:25 WIB
Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor meraih kembali piagam penghargaan Kota Layak Anak (KLA) predikat Nindya dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) tahun 2023.
Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor meraih kembali piagam penghargaan Kota Layak Anak (KLA) predikat Nindya dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) tahun 2023. /ANTARA FOTO/Arif Firmansyah/

PEMBRITA BOGOR - Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) telah memberikan penghargaan Kota Layak Anak (KLA) 2023 kategori Nindya kepada pemerintah kota (Pemkot) Bogor.

Penganugerahan tersebut dilakukan pada malam Penghargaan Kabupaten/Kota Layak Anak 2023 di Semarang, Jumat 22 Juli 2023 lalu.

Pada acara tersebut Kementrian PPPA memberikan penghargaan kepada 360 Kabupaten/Kota yang telah melakukan upaya keras dalam mewujudkan KLA di wilayahnya.

Baca Juga: BSIP: Pertanian di Jawa Barat Tidak Terlalu Terdampak Fenomena El Nino, Pasokan Pangan Diprediksi Aman

Dalam sambutannya Menteri PPPA Bintang Puspayoga menyampaikan bahwa tidak mudah mewujudkan sebuah kabupaten/kota menjadi kota layak anak.

Hal ini membutuhkan komitmen yang kuat pemimpin daerah dalam mengelaborasi dan pengintegrasian seluruh program anak dengan melibatkan legislatif, media, dan keluarga.

Bogor Raih Penghargaan Kota Layak Anak, Bima Arya Sebut Jangan Berpuas Diri, Masih Banyak yang Harus Dibenahi

Wali Kota Bogor Bima Arya saat menerima penghargaan Kota Layak Anak untuk Kota Bogor.
Wali Kota Bogor Bima Arya saat menerima penghargaan Kota Layak Anak untuk Kota Bogor. /dok. Pemkot Bogor

Adapun rincian Kabupaten/Kota yang meraih penghargaan terdiri dari 19 kategori utama, 76 kategori Nindya, 130 kategori madya dan 135 Kabupaten/Kota kategori Pratama.

Halaman:

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x