18 Lokasi Salat Id Muhammadiyah Jumat 21 April 2023 di Kota dan Kabupaten Bogor

- 18 April 2023, 13:10 WIB
Ilustrasi salat Id. Lokasi salat Idul Fitri Muhammadiyah di Bogor, Jawa Barat, Jumat 21 April 2023.
Ilustrasi salat Id. Lokasi salat Idul Fitri Muhammadiyah di Bogor, Jawa Barat, Jumat 21 April 2023. /PIXABAY/Fuzz

PEMBRITA BOGOR - Ini dia lokasi salat salat Id di Kota dan Kabupaten Bogor bagi Muhammadiyah yang menetapkan Idul Fitri 1444 H pada Jumat, 21 April 2023.

Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah sudah menentukan 21 April 2023 sebagai 1 Syawal 1444 H, artinya di hari itu Lebaran telah tiba.

Hal ini berbeda dengan Pemerintah yang baru akan menentukan 1 Syawal pada sidang isbat 20 April 2023. Sementara itu pada kalender masehi, Idul Fitri ditandai berlangsung pada Sabtu dan Minggu atau 22-23 April 2023.

Baca Juga: Harga Tiket Bus Mudik Rute Bogor-Semarang Keberangkatan H-3 Lebaran, Mulai dari Rp 440 Ribu

Perbedaan dalam merayakan Hari Raya Idul Fitri di Indonesia bukan hal aneh. Kondisi ini sudah terjadi selama menahun, dan umat tidak mempermasalahkannya.

Nah, bagi yang lebaran pada Jumat, 21 April 2023 simak nih lokasi salat Id nya di Kota dan Kabupaten Bogor sebagaimana diinformasikan oleh laman resmi Muhammadiyah.or.id.

Lokasi Salat Id Muhammadiyah di Bogor

Ilustrasi warga Bogor salat Id.
Ilustrasi warga Bogor salat Id. ANTARA/Linna Susanti

Baca Juga: Harga Tiket Bus Mudik Rute Bogor-Yogyakarta Keberangkatan 19 April 2023, Mulai Rp 350 Ribu

Kota Bogor

Lapangan Sempur, Khatib & Imam KH. Muhyiddin Junaedi, Lc., MA.

Kabupaten Bogor

1. Alun-alun Kec. Leuwiliang, Imam : Ust. Burhan, Khatib : Ust. Mad Rois, M.Pd. Penyelenggara DKM Al-Awwalien Leuwiliang (PDM Kab. Bogor).

2. Lapangan HW Gunung Putri. Imam : Habib Fahmi Ariyadi Al hafidz, Khatib : Mohamad Gofar, S.Ag., SH., MM. Penyelenggara : PCM Gunung Putri

Baca Juga: Catat Sebelum PPDB Buka! Ini Dia 10 Rekomendasi Sekolah SMP Terbaik di Kota Bogor

3. Parung, Khatib : Ust. Duduh Nurzaman, M.Pd.. Penyelenggara : PCM Parung

4. Lapangan SMP Muhammadiyah Pabuaran, Imam & Khatib : Drs. Khaidir Sulaiman, MA, Penyelenggara PRM Pabuaran, Bojonggede

5. Lapangan SMA Muhammadiyah Bojonggede, Jln Kemuning 4, Imam dan Khatib Ust. Ahmad Mulyadi. Penyelenggara PRM Cimanggis Bojonggede

Baca Juga: Sopir Angkot di Bogor Kompak Mogok Narik Hari Ini, Ramai-ramai Demo di Balai Kota, Kenapa?

6. Lapangan Bola Tugu Lonceng Cilebut , Imam dan Khatib Ust Ahmad Muhajir, Penyelenggara PRM Cilebut Barat

7. Komplek Perguruan Muhammadiyah Puraseda. Imam : Drs. Budiman Firdaus, M.Pd., Khatib : Drs. Budiman Firdaus, M.Pd. Penyelenggara PCM Puraseda

8. Lapangan Kampung Curug Mayasari. Imam : Nizar Maulana, M.Pd.I., Khotib : Nizar Maulana, M.Pd.I. Penyelenggara PRM Karyasari

Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Kota dan Kabupaten Bogor Hari Ini, Jumat 14 April 2023

9. Lapangan SMK Al Hafidz Karyasari, Imam : Suhendang, S.Ag., Khotib : Suhendang, S.Ag. Penyelenggara PRM Karyasari

10. Masjid Al-Itqon Bojong Indah, Imam : Ust. Acep Jarkasih, Khotib : Ust. Farid Wajdi. Penyelenggara PRM Bojong Indah

11. Halaman Pondok Pesantren MBS Ki Bagus Hadikusumo, Jln. Mad Nur no. 9 Jampang, Kec. Kemang, kab. Bogor. Khotib dan Imam: KH. Nur Achmad, S.Ag., MA. (Wakil Ketua LPHU PPM dan Pengasuh MBS KBH, dosen ITB AD) , Penyelenggara PCM Kemang

Baca Juga: Komplotan Maling di Bogor Rampok Koperasi Simpan Pinjam Rp 350 Juta, Karyawan Diancam dan Disekap

12.Halaman SDM / Komp Perguruan Muhammadiyah Cibinong, Kel Harapan Jaya Kec. Cibinong. Imam. : H. Supono MH, Khathib : H. Supono. Penyelenggara PCM Cibinong

13. Halaman kantor pemasaran perumnas 2 Parungpanjang, Imam/khatib : Drs ust. Salahudin Dalalir Umar. Penyelenggara PCM Parungpanjang

14. Lokasi halaman SM Muhammadiyah Cileungsi, Imam/Khatib : ustadz Nasrullah, S.Pd.I. Penyelenggara PCM Cileungsi

Baca Juga: 2.000 Warga Antre di Depan Istana Bogor, Bergiliran Dapat Kantong Bansos dari Jokowi

15. Halaman SMK Muhammadiyah 2 Cileungsi, Imam/Khatib Ust Hadid Budiman. Penyelenggara PRM Dayeuh Cileungsi

16. Halaman GOR JASINGA, Imam : Ade Masrip, S.Pd I, Khotib: H. udi. S.Pd.I. Penyelenggara PCM. JASINGA

17. Halaman SD Muhammadiyah 4 Jonggol, Imam & Khatib : Ust Nana Sutisna, S. Pdi. Penyelenggara PCM Jonggol

Baca Juga: Viral Pengurus RW di Tajurhalang Bogor Minta-minta THR ke Pengusaha, Plt Bupati: Janganlah!

Itu dia informasi terkai titik lokasi salat Id untuk Muhammadiyah yang menentukan Idul Fitri pada Jumat, 21 April 2023.

Dapatkan update berita pilihan tentang Bogor, Jawa Barat, nasional, dan breaking news setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru dari kami.***

Editor: Citra Nuraini

Sumber: Muhammadiyah.or.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x