Jadwal Vaksin Covid-19 Massal di Stadion Pakansari Bogor, Tersedia Dua Jenis Vaksin Sinovac dan Pfizer

- 27 September 2021, 19:21 WIB
Ilustrasi. Jadwal vaksin Covid-19 massal di Stadion Pakansari Bogor, tersedia dua jenis vaksin Sinovac dan Pfizer.
Ilustrasi. Jadwal vaksin Covid-19 massal di Stadion Pakansari Bogor, tersedia dua jenis vaksin Sinovac dan Pfizer. /Pixabay/kfuhlert

PR BOGOR – Pemerintah Kabupaten Bogor melalui Satgas Covid-19, kembali menggelar vaksinasi massal di Stadion Pakansari.

Vaksin Covid-19 massal dengan jumlah kuota 1.000 peserta warga Kabupaten Bogor ini akan digelar di Stadion Pakansari, Cibinong pada Kamis, 30 September 2021, mulai pukul 08.00 hingga 15.00 WIB.

Vaksin Covid-19 massal dan gratis ini akan dibagi dalam dua kategori, pertama jenis vaksin Sinovac untuk dosis pertama dan kedua dengan jumlah kuota 5.000 peserta.

Kategori kedua, vaksin jenis Pfizer dosis kedua dengan jumlah kuota 5.000 peserta.

Baca Juga: Link Nonton dan Sinopsis Drama Thailand Put Your Head on My Shoulder Sub Indonesia

Pada vaksinasi tersebut, tidak menerima pendaftaran on the spot atau di tempat.

Pendaftaran hanya bisa dilakukan secara online melalui link daftar berikut ini.

Penerima kedua jenis vaksin ini hanya diperuntukkan bagi warga dengan KTP Kabupaten Bogor.

Sebelumnya, Bupati Bogor Ade Yasin mengatakan, Pemerintah Kabupaten Bogor telah mencanangkan bulan vaksinasi Covid-19 mulai 9 September hingga 9 Oktober 2021.

Baca Juga: Lovers of the Red Sky: Intip Perbedaan Karakter Utama Pria dengan Pesonanya Masing-masing

Untuk itu, guna percepatan vaksinasi, Pemerintah Kabupaten Bogor akan mengerahkan semua sumber daya dan upaya, dengan harapan pandemi semakin terkendali.

“Semoga melalui akselerasi vaksinasi di Kabupaten Bogor, mampu mencapai target vaksinasi sesuai waktu yang ditetapkan, yakni 8.451.580 dosis atau 70 persen sampai dengan Desember 2021.” kata Ade Yasin.

Pemerintah Kabupaten Bogor juga gencar melakukan percepatan pelaksanaan vaksinasi salah satunya melalui serbuan vaksinasi di wilayah kawasan Puncak, hingga vaksinasi massal secara gratis di beberapa titik, seperti Stadion Pakansari.

“Itu dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya klaster baru di wilayah Puncak seiring adanya pelonggaran di PPKM Level 3 tersebut,” kata Ade Yasin, beberapa waktu lalu.***

Editor: Linda Rahmadanti

Sumber: Instagram @sekretariatsatgascovidkabbogor


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah