Info Vaksin Covid-19 Bogor di Puskesmas Jampang 15 September 2021, Cek Selengkapnya

10 September 2021, 08:15 WIB
Ilustrasi vaksinasi. Info vaksin Covid-19 Bogor di Puskesmas Jampang 15 September 2021, cek selengkapnya. /PIXABAY/the digital artist

PR BOGOR – Berikut ini info vaksin Covid-19 Bogor di Puskesmas Jampang dengan sasaran masyarakat yang ada di Desa Tegal.

Kegiatan vaksin Covid-19 Bogor di Puskesmas Jampang dengan sasaran masyarakat Desa Tegal akan dilakukan pada Kamis, 15 September 2021 mulai pukul 08.00 sampai 11.00 WIB.

Vaksin Covid-19 Bogor yang dilakukan Puskesmas Jampang di Desa Tegal akan menggunakan dua jenis vaksin yakni, Pfizer untuk dosis pertama dan Sinovac untuk dosis kedua.

Total kuota vaksin yang akan dilakukan Puskesmas Jampang di Desa Tegal sebanyak 400 kuota.

Baca Juga: Jadwal Pelaksanaan Vaksin Covid-19 Bogor Dosis 2 di Puskesmas Dago 11 September 2021, Kuota 150 Orang

Persyaratan vaksinasi di Desa Tegal yang harus dipenuhi adalah sebagai berikut:

1. Membawa foto copy KTP Kabupaten Bogor/Surat Domisili

2. Berusia minimal 18 tahun ke atas

3. Membawa alat tulis bolpoin

4. Mematuhi protokol kesehatan selama kegiatan

5. Membawa kartu vaksin dosis pertama yang akan divaksin dosis kedua.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Jadwal Pelaksanaan ANBK hingga Link Nonton Hospital Playlist 2 Eps 11 Sub Indo

Bagi masyarakat yang ingin mengikuti gelaran vaksin tersebut bisa menguhungi nomor WA: 0878 8787 1999 atau bisa mengunjungi Instagram @PuskesmasJampang, atau email di puskesmaskujampang@gmail.com.
Demikian informasi vaksin Covid-19 Bogor dosis pertama Pfizer dan dosis kedua Sinovac yang dilakukan Puskesmas Jampang di Desa Tegal

Seperti diketahui saat ini Pemkab Bogor terus melakukan vaksinasi Covid-19 secara gencar di semua sentra vaksinasi Covid-19 yang ada di Kabupaten Bogor.

Bupati Bogor, Ade Yasin selama ini menekankan kalau Pemkab Bogor akan terus berusaha melakukan percepatan vaksinasi Covid-19 kepada masyarakatnya.***

Editor: Linda Rahmadanti

Sumber: Instagram @promkes_kab_bogor

Tags

Terkini

Terpopuler