Rekomendasi Masjid Bersejarah di Jakarta, Sering Jadi Destinasi Wisata Religi

- 27 Juni 2024, 13:25 WIB
 Masjid Istiqlal di Jakarta.
Masjid Istiqlal di Jakarta. /Boy Darmawan/Pikiran Rakyat

3. Masjid Istiqlal

Masjid terbesar di Asia Tenggara ini luasnya mencapai 9,5 hektare dan mampu menampung 200.000 jamaah. Gaya arsitektur Masjid Istiqlal mengusung geometrik disertai lapisan marmer serta baja anti karat.

Masjid negara yang terletak di Jalan Taman Wijaya Kusuma, Pasar Baru, Kecamatan Sawah Besar dibangun pada tahun 1961. Ini salah satu karya Frederich Solaban, arsitek beragama Kristen.

Baca Juga: Viral di Medsos Pungli di Masjid Raya Al Jabbar, Berapa Harga Tiket Parkirnya?

Masjid Istiqlal memiliki beberapa bagian dan fasilitas yang lengkap, seperti kantin, foodcourt, perpustakaan, poliklinik umum, madrasah, dan tempat ibadah. Selain kelengkapan fasilitas, juga sering mengadakan kajian, sehingga pengunjung bisa meningkatkan spiritualitasnya.

4. Masjid Agung At Tin

Masjid Agung At-Tin merupakan salah satu ikon Jakarta Timur. Terletak di kawasan TMII, menjadikan Masjid Agung At Tin ini terkesan mewah dan megah.

Masjid ini mulai dibangun pada April 1997 ini menempati area tanah seluas 70.000 m2 dengan kapasitas sekitar 9.000 orang di dalam masjid dan 1.850 orang di selasar tertutup dan plaza.

Bangunannya unik, memiliki corak ornamen seperti anak panah di berbagai sudut dan gerbangnya. Selain itu keunikannya juga terletak pada tata letak dan ruangannya.

Terdapat berbagai fasilitas yang mengitari masjid, mulai dari plaza, taman, warung makan, perpustakaan, ruang kegiatan, serta masih banyak fasilitas lainnya. Kegiatannya juga sangat banyak, seperti itikaf, tilawah, kajian agama, dan sebagainya.

Halaman:

Editor: Ina Yatul Istikomah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah